Moeldoko Yakinkan Investor Pasar Modal bahwa Ekonomi RI Sehat

Situasi di Indonesia baik dari sisi politik maupun ekonomi kini sangat aman, walaupun kondisi global tengah carut marut.

oleh Maulandy Rizky Bayu Kencana diperbarui 18 Sep 2018, 11:20 WIB
Diterbitkan 18 Sep 2018, 11:20 WIB
Moeldoko
Kepala Staf Presiden RI, Jenderal TNI (Purn) Moeldoko. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko melakukan kunjungan kerja ke Gedung Bursa Efek Indonesia di Jakarta, Selasa (18/9/2018). Dalam kunjungan ini ia meyakinkan investor bahwa perekonomian di Indonesia sangat sehat di tengah isu perang dagang yang dilancarkan Amerika Serikat (AS) dan China.

Selain itu, Moeldoko  melanjutkan, kesempatan investasi di dalam negeri juga tetap besar meski situasi saat ini sedang diguncang oleh berbagai dinamika politik dan ekonomi.

Dia mengatakan, situasi di Indonesia baik dari sisi politik maupun ekonomi kini sangat aman, walaupun kondisi global tengah carut marut lantaran adanya gejolak perekonomian di negara berkembang lain semisal Argentina dan Turki.

"Perekonomian suatu negara itu banyak dipengaruhi oleh situasi global. Itu sudah pasti, karena kita tidak hidup di ruang hampa. Tapi jangan dikaitkan bahwa nilai rupiah kita dengan kondisi global. Itu sebuah pandangan yang sangat keliru," tutur dia.

Terkait dinamika politik menjelang berlangsungnya Pemilihan Presiden (Pilpres) pada April 2019 mendatang, ia pun mengimbau tidak perlu khawatir. Sebagai perbandingan, tambahnya, proses Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak di 171 kabupaten dan kota pada Juni kemarin berhasil menunjukan kematangan demokrasi negara.

"Saya ingin tegaskan, dinamika politik pasti akan berjalan. Tapi percayalah, bahwa situasi akan berjalan dengan baik. Saya, mantan panglima TNI, punya insting yang kuat untuk membaca situasi. Saya paham betul akan ke mana situasi ke depan terjadi," paparnya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Peluang Investasi

Moeldoko
Kepala Staf Presiden RI, Jenderal TNI (Purn) Moeldoko. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Hal serupa turut ia lontarkan terkait situasi ekonomi Indonesia saat ini. Menurutnya, berbagai problem seperti nilai tukar rupiah yang terombang-ambing dapat tertolong oleh peluang investasi di Indonesia yang masih sangat besar.

"Soal situasi ekonomi saat ini, jangan takut juga. Pemerintah telah menyiapkan sarana untuk menanggulangi itu dengan baik, yakni lewat bentuk investasi dan infrastruktur. Saya yakinkan, investasi sebesar-besarnya ada di Indonesia," pungkas Moeldoko.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya