Perusahaan Singapura Jadi Pengendali Saham Baru, Intip Rencana Bisnis CENT

PT Centratama Telekomunikasi Indonesia Tbk (CENT) memberikan penjelasan kepada BEI setelah hadirnya pemegang saham pengendali baru.

oleh Dian Tami Kosasih diperbarui 20 Jul 2021, 13:47 WIB
Diterbitkan 20 Jul 2021, 13:47 WIB
IHSG
Pekerja beraktivitas di BEI, Jakarta, Selasa (4/4). Sebelumnya, Indeks harga saham gabungan (IHSG) menembus level 5.600 pada penutupan perdagangan pertama bulan ini, Senin (3/4/2017). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta - Perusahaan asal Singapura, EP ID Holding Pte Ltd memiliki 10.290.543.417 saham PT Centratama Telekomunikasi Indonesia Tbk (CENT). Dengan demikian, perseroan menjadi pemegang saham pengendali baru CENT.

Melihat hal ini, PT Bursa Efek Indonesia (BEI) meminta penjelasan terkait bisnis yang akan dijalankan setelah hadirnya pemegang saham pengendali baru.

Melalui keterbukaan informasi BEI, ditulis Selasa (20/7/2021), emiten berkode CENT ini menjelaskan bila perseroan beserta dengan manajemen akan melakukan pengembangan dalam berbagai prakarsa, salah satunya sewa-menyewa, pembangunan yang tersesuaikan (built-to-suit) dan peluang-peluang penggabungan dan pengambilalihan untuk mengembangkan posisi daya saing Perseroan.

"EP ID memiliki pengalaman dalam skala global dalam melakukan kepengurusan atas perusahaan-perusahaan menara telekomunikasi, dan EP ID bermaksud untuk memberikan bimbingan operasional dan teknis kepada Perseroan dan juga untuk memperkuat hubungan Perseroan dengan pelanggan-pelanggan utamanya," tulis CENT.

Meski demikian, CENT menegaskan, perseroan tidak  memiliki rencana untuk diversifikasi atau perubahan terhadap bidang usaha yang dijalankan.

Selain itu, perseroan juga menjelaskan bila rencana pengambilalihan perseroan oleh EP ID tidak membutuhkan persetujuan lembaga tertentu khususnya Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia.

"Tidak terdapat persetujuan yang dibutuhkan dari lembaga pemerintahan Republik Indonesia atas pengambilalihan Perseroan yang dilakukan oleh EP ID," tulis perseroan.

Tak hanya itu, perubahan susunan manajemen Perseroan setelah pengambilalihan saham juga dipertanyakan BEI. "Perseroan memahami bahwa belum ada rencana perubahan susunan manajemen senior Perseroan yang akan dilakukan dalam waktu dekat setelah pengambilalihan,” tulis perseroan.

PT Centratama Telekomunikasi Indonesia Tbk menegaskan, kalau pihaknya memahami EP ID akan memperhitungkan kebutuhan Perseroan dalam mempertimbangkan setiap perubahan terhadap manajemen Perseroan yang akan dilakukan pada kemudian hari.

"Dan akan mematuhi peraturan perundang-undangan yang berlaku apabila dan pada saat perubahan-perubahan tersebut akan dilakukan,” tulis perseroan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini


Gerak Saham CENT

FOTO: PPKM Diperpanjang, IHSG Melemah Pada Sesi Pertama
Petugas kebersihan bekerja di depan layar Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (22/1/2021). Transaksi bursa agak surut dengan nyaris 11 miliar saham diperdagangkan sebanyak lebih dari 939.000 kali. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Pada penutupan perdagangan Senin, 19 Juli 2021, saham CENT melemah 0,75 persen ke posisi Rp 264 per saham. Saham CENT dibuka turun dua poin ke posisi Rp 264 per saham.

Saham CENT berada di level tertinggi Rp 278 dan terendah Rp 260 per saham. Total frekuensi perdagangan 3.514 kali dengan volume perdagangan 617.926. Nilai transaksi Rp 16,7 miliar.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya