AISA Dukung WICF Forum 2024 yang Digagas Kemenparekraf

FKS Food Sejahtera senantiasa memberikan dukungan pada setiap kebijakan produk FKS Food Sejahtera yang menunjukkan visi dan komitmen dukungan kepada program Kemenparekraf.

oleh Arthur Gideon diperbarui 13 Agu 2024, 13:30 WIB
Diterbitkan 13 Agu 2024, 13:30 WIB
PT FKS Food Sejahtera Tbk (AISA) anak perusahaan FKS Group menandatangani Memorandum of Understanding (MUo )pada acara Wonderful Indonesia Co-Branding Forum (WCIF )2024. (Dok AISA)
PT FKS Food Sejahtera Tbk (AISA) anak perusahaan FKS Group menandatangani Memorandum of Understanding (MUo )pada acara Wonderful Indonesia Co-Branding Forum (WCIF )2024. (Dok AISA)

Liputan6.com, Jakarta - PT FKS Food Sejahtera Tbk ( AISA ) anak perusahaan FKS Group mendukung gelaran Wonderful Indonesia Co-Branding Forum (WCIF ) 2024. Acara ini  merupakan bagian dari program Co-Branding Wonderful Indonesia, untuk pelaku usaha nusantara dan merek lokal yang digagas dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

"Kami dengan senang hati mengumumkan bahwa FKS Food Sejahtera berkolaborasi dengan Kemenparekraf untuk mendukung inisiatif pemerintah yang bertujuan meningkatkan pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia," ungkap Direktur Utama FKS Food SejahteraGery Mustika, dalam keterangan tertulis, Selasa (13/8/2024).

FKS Food Sejahtera senantiasa memberikan dukungan pada setiap kebijakan produk FKS Food Sejahtera yang menunjukkan visi dan komitmen dukungan kepada program Kemenparekraf.

Gelaran WICF tahun ini mengangkat agenda penyelarasan program pariwisata hijau dan berkelanjutan. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh mitra yang telah aktif berkolaborasi dan berkontribusi terhadap kemajuan pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia.

Ajang WICF yang dilaksanakan Kemenparekraf diharapkan menjadi menjadi salah satu sumber lahirnya ide kreatif, inovasi, program kolaboratif, serta jejaring bisnis antar sesama mitra yang bergabung.

"Semoga kolaborasi FKS Food Sejahtera dengan Kemenparekraf menginspirasi manajemen untuk mengembangkan inovasi-inovasi baru untuk melayani pelanggan kami di seluruh Indonesia," ungkap Gery.

Sserta untuk FKS Fod Sejatera akan menambahkan logo Wonderful Indonesia pada kemasan produk secara bertahap." tambah dia. 

Sebagai perusahaan yang bergerak di sektor makanan ringan dan makanan untuk kebutuhan dapur, FKS Food Sejahtera berkomitmen untuk menyajikan produk berkualitas tinggi untuk keluarga di seluruh Indonesia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Makanan Ringan Dorong AISA Kantongi Laba Usaha Rp 27 Miliar

PT FKS Food Sejahtera Tbk (AISA)
PT FKS Food Sejahtera Tbk (AISA)

Sebelumnya, PT FKS Food Sejahtera Tbk (AISA) mengantongi laba usaha sebesar lebih dari Rp 27 miliar dalam kuartal pertama tahun 2024. Raihan ini bertumbuh sebesar 101,4 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2023. 

“Pertumbuhan laba usaha ini didukung oleh peningkatan laba bruto karena inisiatif cost optimization yang dilakukan secara berkelanjutan, sustainable innovation pada research & development, serta perbaikan harga bahan baku,” kata Corporate Secretary AISA Cesilia Constansia seusai public expose, di Jakarta, Jumat (31/5/2024).

Laba usaha AISA mengalami perbaikan. Pada kuartal pertama 2024, AISA mencatatkan pertumbuhan laba yang berkelanjutan sebesar 9,2% dibandingkan pada kuartal keempat tahun 2023 dan terdapat kenaikan penjualan sebesar 2,6 persen year on year.

Pertumbuhan penjualan makanan ringan sebesar 5,6 persen menjadi pendukung kenaikan penjualan AISA tersebut.

Cesilia menambahkan bahwa AISA terus menunjukkan peningkatan penjualan dan profitabilitas dari waktu ke waktu. Peningkatan berkelanjutan ini merupakan hasil dari pelaksanaan inisiatif seperti perbaikan berkelanjutan pada outlet aktif, maksimalisasi lintas kanal distribusi di seluruh Indonesia, kampanye marketing dan promosi terintegrasi, dan pembukaan pasar ekspor baru di Cina dan Asia Tenggara melalui distributor.

 


Laporan Direksi

Public expose yang diadakan bersamaan dengan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan 2024 ini dihadiri langsung Komisaris Utama Lim Aun Seng, Komisaris Independen Ito Sumardi dan Benny Wachjudi, Direktur Utama Gerry Mustika dan Direktur Sukawati Wijaya serta Komisaris Grant Lutz yang hadir secara virtual.

Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan AISA menyetujui dan mengesahkan laporan direksi mengenai jalannya usaha perseroan dan tata usaha keuangan perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2023.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya