Barkhad Abdi Bersiap Tambah Piala Lewat MTV Movie Awards 2014

Meski kalah di ajang Academy Awards 2014, aktor asal Somalia, Barkhad Abdi masih punya dua kesempatan lagi untuk menambah koleksi pialanya.

oleh Feby Ferdian diperbarui 07 Mar 2014, 18:00 WIB
Diterbitkan 07 Mar 2014, 18:00 WIB
Barkhad Abdi Bersiap Tambah Piala Lewat MTV Movie Awards 2014
Meski kalah di ajang Academy Awards 2014, aktor asal Somalia, Barkhad Abdi masih punya dua kesempatan lagi untuk menambah koleksi pialanya.

Liputan6.com, Jakarta Meski sempat kalah di penghargaan Academy Awards 2014, aktor asal Somalia, Barkhad Abdi ternyata masih punya dua kesempatan lagi untuk menambah koleksi pialanya.

Selain tercantum dalam nominasi Aktor Pendatang Baru di ajang Empire Awards 2014 yang akan digelar pada 30 Maret nanti, Barkhad juga akan segera mempertanggungjawabkan karakternya di penghargaan MTV Movie Awards 2014 sebagai Musuh Terbaik bersama empat aktor ternama lain seperti Benedict Cumberbatch (Star Trek Into Darkness), Michael Fassbender (12 Years a Slave), Donald Sutherland (The Hunger Games: Catching Fire), hingga Mila Kunis yang tampil menawan di film Oz the Great and Powerful.

Lantas, apakah Abdi akan memenangkan dua piala yang tersisa tersebut? Kita tunggu saja jawabannya pada 13 April 2014 mendatang.

Meski baru pertama kali menampakkan wajah di dunia film, Barkhad Abdi memang langsung menuai banyak pujian berkat perannya sebagai salah satu perompak di film Captain Philips. Bahkan, kalau menghitung jumlah piala yang sudah diperolehnya hingga ini, tercatat setidaknya sembilan tropi yang didapat dari beberapa penghargaan film bergengsi di dunia.

Sayangnya, hingga saat ini, kualitas hidup Barkhad masih jauh dari standar. Diketahui, tak hanya masih luntang-lantung di Minneapolis yang saat ini menjadi rumahnya, Barkhad juga belum memiliki cukup uang untuk pindah ke tempat yang lebih baik.

Baca juga: Leonardo DiCaprio Raih 5 Nominasi di MTV Movie Awards 2014

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya