Popularitas L Kalahkan Personel INFINITE Lainnya

L didaulat sebagai personel INFINITE yang paling populer dibandingkan lainnya.

oleh Desika Pemita diperbarui 07 Mar 2014, 21:20 WIB
Diterbitkan 07 Mar 2014, 21:20 WIB
Popularitas L Kalahkan Personel INFINTE Lainnya
L didaulat sebagai personel INFINITE yang paling populer dibandingkan lainnya.

Liputan6.com, Seoul INFINITE merupakan boy band yang dibentuk 2010 silam. Namun popularitas INFINITE mampu diacungi jempol dengan album bertajuk New Challange yang disebut sebagai album penjualan terbaik 2013 silam.

Personel INFINITE yang tediri dari Sungkyu, Dongwoo, Woohyun, Hoya, Sungyeol, L, dan Sungjong pun memiliki pesona tersendiri yang membuat penggemar, khususnya wanita, lumer. Ternyata hanya ada satu anak emas yang paling terkenal diantara seluruh personel INFINITE.

Berdasarkan tayangan This Is INFINTE yang ditayangkan stasiun televisi MNet, akhirnya terungkap jika L adalah member paling terkenal yang paling digilai penggemar. Hal itu bisa terlihat dari reaksi penggemar yang banyak meneriakkan nama L.

Saat tampil di Universitas Hongdae, Korea Selatan, L membuat penggemar histeris. Mereka berkumpul hanya untuk melihat wajah L saja. Sementara itu, Sunggyu yang berada di urutan terbawah.

INFINITE kini telah bersaudara dengan SHINee dan Super Junior sejak bergabung dengan agensi ternama SM Entertainment. Proyek pertama kolaborasi INFINITE dengan artis SM Entertainment adalah kolaborasi antara Key `SHINee` dan Woohyun `INFINITE`lewat karya baru.

Sebelumnya, INFINITE juga telah membuat penggemar terpuaskan dengan konser INFINITE di Seoul, Korea Selatan, akan diadakan di Olympic Gymnastics Arena (Olympic Park). INFINITE menyanyikan beberapa lagu ternama mereka dengan tambahan koreografi asyik.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya