Ultah ke-29, April Jasmine Minta Terus Disayang Ustad Solmed

Tak mau meminta barang, April Jasmine hanya meminta terus disayang oleh suami, Ustad Solmed.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 03 Apr 2014, 16:40 WIB
Diterbitkan 03 Apr 2014, 16:40 WIB
Ustad Solmed dan April Jasmine
Ustad Solmed dan April Jasmine... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Banyak harapan yang diinginkan seseorang ketika sedang berulang tahun. Begitu pula dengan April Jasmine yang tengah berulang tahun ke 29, yang jatuh pada 1 April 2014.

Namun tak mau meminta yang muluk-muluk, April hanya meminta sesuatu yang sederhana kepada suami, Ustad Solmed. April hanya ingin suaminya semakin mengerti dan memahami dirinya.

"Aku mintanya selalu disayang. Biar aku minta apa saja selalu dikasih," kata April Jasmine setengah bercanda, saat ditemui usai melakukan syukuran ulang tahunnya di kediamannya di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (3/4/2014).

Sebagai suami, pemilik nama asli Soleh Mahmoed Nasution itu berharap, di usia istrinya yang ke-29, April  bisa lebih dewasa lagi dalam bersikap dan bertindak. Apalagi kini mereka telah dikaruniai seorang anak, Sultan Mahmoed Qusyairi.

"Apalagi April sudah jadi seorang ibu, dia harus bisa mengurus suami dan anaknya," harap Solmed.

Sama seperti harapan sang suami, April pun juga ingin dirinya lebih baik dari tahun ke tahun. Ia pun tak henti-hentinya mengucapkan syukur kehadirat Allah SWT, atas karunia yang selama ini diberikan kepadanya.

"Alhamdulillah Allah sudah kasih banyak hadiah buat aku dan keluarga. Ini saatnya harus lebih bersyukur lagi," tutur April.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya