Simpati Insiden Sewol, EXO Tunda Kegiatan dan Perilisan Album

EXO mengumumkan menunda semua kegiatan dan perilisan album barunya untuk menghormati korban kapal feri Sewol.

oleh Desika Pemita diperbarui 21 Apr 2014, 17:40 WIB
Diterbitkan 21 Apr 2014, 17:40 WIB
Simpati Insiden Sewol, EXO Tunda Kegiatan dan Perilisan Album
EXO mengumumkan menunda semua kegiatan dan perilisan album barunya untuk menghormati korban kapal feri Sewol.

Liputan6.com, Seoul EXO meminta maaf harus memberikan pengumuman untuk membatalkan semua kegiatan manggungnya. Bahkan, album baru EXO bertajuk Overdose yang telah dinanti penggemar pun terpaksa ditunda perilisannya. Hal itu dilakukan untuk menghormati jatuhnya korban dalam insiden tenggelamnya kapal feri Sewol di Korea Selatan.

Melalui situs resminya, SM Entertainment--agensi yang mengasuh EXO--mengumumkan, baru-baru ini, Overdose yang seharusnya dirilis hari ini, Senin (21/4/2014), terpaksa dibatalkan. EXO berharap penggemar maklum dengan keputusan tersebut.

"Kami merasa sedih dan ikut berduka setelah mendengar kabar tenggelamnya kapal feri Sewol. Setelah berdiskusi dengan personel EXO, kami memutuskan untuk membatalkan peluncuran mini album ini," ujar wakil dari EXO.

"Selain itu, kegiatan promosi untuk album ini pun terpaksa ditunda. Kami akan memberitahu kabar selanjutnya kemudian hari."

EXO berjanji mengumumkan akan segera memberitahu tanggal terbaru perilisan album terbarunya melalui laman resminya. Kondisi ini dilakukan EXO sebagai simpati atas insiden kapal Sewol yang tenggelam 16 April silam.

Menurut laporan terbaru, korban kapal yang ditemukan meninggal dunia sudah mencapai 46 orang. Sementara 256 orang dikabarkan belum diketahui nasibnya.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya