Liputan6.com, Jakarta Menjadi finalis enam besar D'Academy membuat Aty dapat merasakan kesenangan yang tidak pernah ia dapatkan sebelumnya. Setelah kemarin rambutnya di-make over, kali ini kontestan asal Selayar itu telah mencoba baju dari salah satu desainer ternama.
Aty mengungkapkan rasa senangnya menjadi finalis enam besar D'Academy. Dirinya juga merasa beruntung lantaran bisa mencoba hal yang tidak biasa ia lakukan.
"Kalau bukan karena D'Academy, tidak mungkin mama mencoba semua ini. Kemarin sekali potong rambut saja Rp 750 ribu, tidak bisa bayar, kalau tidak punya suami pengusaha," ujarnya saat ditemui di Kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (22/4/2014).
Advertisement
Untuk masalah pakaian sendiri, Aty yang memiliki badan besar tidak merasa susah dalam memilih model baju. Kontestan tersebut mengatakan dirinya senang lantaran baju yang akan ia gunakan di babak konser enam besar cocok ditubuhnya.
Ketika ditanya tentang lagu dan konsep penampilannya nanti, biduanita yang hobi tidur ini masih merahasiakannya. "Lagu dan konsep rahasia, tidak boleh dipublish dulu, tapi mama tetap berdoa dan belajar terus supaya konser nanti memuaskan," ucap Aty.
Biduanita yang terkenal humoris ini juga tidak terlalu berharap menjadi bintang dangdut masa depan. Aty justru bersyukur dirinya bisa mewakili Selayar di D'Academy.