The Raid: Redemption Vs Berandal, Lebih Suka Mana?

Pertanyaannya, mana yang lebih memuaskan anda?

Liputan6.com, Jakarta Belum lama ini, Industri film nasional kembali bergairah dengan kedatangan film-film buatan anak negeri yang mampu unjuk gigi di kancah Internasional. Salah satunya "Killers" dan "The Raid 2: Berandal" yang sama-sama mencicipi layar Festival Film Sundance pada tahun lalu.

Kali ini, sembari sedikit mengingat kejayaan "Redemption" --film pertama The Raid-- yang belum terlupakan, kita bakal coba membandingkan tema dan kualitas yang diusung oleh dua film tercadas karya Gareth Evans tersebut. Pertanyaannya, mana yang lebih memuaskan anda?

http://cdn0.production.liputan6.static6.com/medias/119646/big/120731djoe-taslim.jpg

The Raid: Redemption

Sejak dirilis di Indonesia pada 22 Maret 2012 silam, film yang mengangkat seni pencak silat sebagai jualannya ini berhasil meraih perhatian banyak orang berkat cerita ringkas serta alur yang lebih menitikberatkan pada perkelahian brutal di antara para tokoh utamanya.

Kisahnya sendiri berkisar pada satuan khusus yang ditugaskan untuk mengepung apartemen berisikan gembong penjahat kelas kakap. Bak cerita "Saint Seiya" --serial animasi Jepang--, mereka berusaha menghabisi satu-persatu para penjahat dari lantai paling bawah hingga paling atas.

Sayangnya, terlanjur disadari oleh pemimpin di Apartemen tersebut, penyerbuan ini pun berubah menjadi penghabisan yang sangat mengerikan. Apalagi, diumumkan langsung oleh sang bos, satu nyawa perwira akan berharga banyak bagi penjahat yang membunuhnya.

http://cdn1.production.liputan6.static6.com/medias/35431/big/iko-130806b.jpg

Walaupun mengusung tema yang tidak biasa, The Raid: Redemption ternyata mampu meraih sambutan yang luar biasa di kancah internasional.

Hal itu terbukti lewat keberhasilan The Raid meraih banyak penghargaan ternama.

Sebut saja di antaranya Midnight Madness Award di Toronto International Film Festival (2011), Dublin Film Critics Circle Best Film and Audience Award di Jameson Dublin International Film Festival (2012), hingga yang terakhir Sp!ts Silver Scream Award di Imagine Film Festival, Amsterdam (2012).

Produksi Liputan6.com