Hubungan Sophia Muller-Ariel NOAH, Peramal: <i>Just For Fun</i>

Sophia Muller tak mampu lagi berkelit soal hubungan asmaranya bersama Ariel NOAH.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 29 Apr 2014, 12:00 WIB
Diterbitkan 29 Apr 2014, 12:00 WIB
ariel noah - sophia mueller

Liputan6.com, Jakarta Sophia Muller tak mampu lagi berkelit soal hubungan asmaranya bersama Ariel NOAH. Lewat foto-foto yang mengabadikan momen keduanya tengah bersama, sangat jelas terlihat jika ada kedekatan spesial antara Sophia dan Ariel.

Namun peramal nasib artis Suhu Naga punya pendapat lain soal hubungan mesra janda Indra Lesmana dan Michael Villareal itu bersama vokalis band NOAH.

"Yang saya lihat dari eskalasi energi, keduanya just for fun untuk saat ini. Mereka menikmati waktu untuk sama-sama saling mengisi," ungkap Suhu Naga saat berbincang dengan Liputan6.com di Jakarta, Selasa (29/4/2014).

Menurut peramal yang menggunakan metode pancaran gelombang dan eskalasi energi dalam menerawang seseorang ini, chemistry Ariel terhadap Sophia tak sebanding dengan saat masih menjadi kekasih artis Luna Maya.

"Sampai saat ini chemistry Ariel masih sangat besar untuk Luna Maya. Saya belum melihat itu kepada Sophia," beber Suhu Naga.

Yang mungkin terjadi, dijelaskan dia, Ariel dan Luna Maya besar kemungkinan kembali bersatu dan menjalani hubungan cinta seperti dulu.

"Memang untuk saat ini Ariel dan Sophia sangat dekat. Tapi yang saya lihat ke depan, itu hanya sementara. Nantinya akan muncul orang lama yang pernah ada di hati Ariel dan itu Luna," tutup dia. 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya