Liputan6.com, Jakarta Vokalis Andy /Rif mengaku hobi mengenakan kacamata dalam setiap penampilannya. Apalagi, kacamata itu digunakannya juga sebagai perlindungannya dalam segala hal.
"Kalau penggemar kacamata memang betul, saya sehari-hari menggunakannya sebagai kebutuhan utama. Bisa melindungi dari matahari, biar keren juga. Nah, di acara ini saya suka lihat Neymar (Pesepakbola Brasil) yang hebat banget," kata Andy saat ditemui di peluncuran 'POLICE Sunglasses New Season' di X2 Club, Plaza Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (6/5/2014).
Andy memang memiliki beberapa koleksi kacamata. Namun dirinya mengaku tidak pernah mematok harga. Menurutnya, jika ada kacamata yang disukainya, maka dia akan membelinya.
"Kalau saya suka ya sudah beli, saya memang punya banyak banget kacamata. Kalau masalah frame kan itu modelnya saja," ujar pria bertubuh kurus ini.
Lalu, model kacamata yang menurut Andy paling mahal dan dimilikinya? "Ada lah, soal mahal kan relatif. Ini (Police) menurut saya sudah mahal buat saya," katanya.
Bicara soal Rif sendiri, Andy mengaku jika band asal Bandung itu baru saja mengeluarkan album terbarunya. Uniknya, album tersebut dilaunching di negara Jepang.
"Baru ngeluncurin album di Jepang. Ini saja kita baru balik dari Jepang, sekalian ngerayain ultah Rif," pungkas Andy.
Andy Rif Koleksi Banyak Kacamata
Kacamata menjadi kebutuhan utama Andy /Rif. Selain bisa melindungi matanya dari apapun, ia juga jadi keren.
Diperbarui 07 Mei 2014, 12:40 WIBDiterbitkan 07 Mei 2014, 12:40 WIB
Bukan karena hal romantis yang membuat Lyla Sisilia, istri Andi Rif makin jatuh cinta pada suaminya (Liputan6.com/Panji Diksana)... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Zakat 2025: Panduan Lengkap Mengenai Kewajiban dan Manfaatnya
Wakil Menteri PU Sebut Banjir Bekasi Bukan karena Tanggul Jebol, Tapi Intensitas Hujan Tinggi
Zakat dengan Uang Berapa: Panduan Lengkap Pembayaran Zakat Fitrah 2025
Memahami Nishab Zakat Penghasilan: Panduan Lengkapnya
Niat Zakat Fitrah untuk Adik Laki-laki dan Keluarga, Lengkap dengan Tata Cara dan Bacaan
Top 3 News: Banjir Rendam Perumahan di Bekasi, Ketinggian Air Capai Setinggi Ring Basket
Pengertian dan Tujuan PAUD: Membangun Fondasi Pendidikan Anak Sejak Dini
Lenovo Perkenalkan Laptop AI Yoga Pro 9i Aura dan IdeaPad Slim 3x di MWC 2025
Harga Minyak Anjlok ke Level Terendah, Harga BBM Bakal Turun?
350 Caption Hari Rabu Lucu untuk Menghibur Followers
Jumlah Bayar Zakat Fitrah 2025: Panduan Lengkap dan Terkini
Ustadz Das’ad Latif Ungkap 3 Golongan yang Puasa Ramadhan-nya Ditolak Allah, Siapa Saja?