Liputan6.com, Jakarta Bisnis tempat karaoke sudah mulai menjamur dikalangan artis, setelah Inul Daratista, Rossa, Ahmad Dhani dan Charlie Van Houten membuka tempat karaoke. Kini bertambah lagi salah satu musisi yang membuka tempat karaoke, Afgan Syahreza. Tempat karaoke milik Afgan bernama De'tones By Afgan.
Afgan menceritakan, terciptanya bisnis karaoke miliknya berawal dari hobi pelantun Sadis itu nyanyi di tempat karaoke. Melihat potensi binis yang besar, Afgan pun tertarik membuka rumah karaoke.
"Kenapa saya tertarik, saya merasakan jadi costumer yang suka karaoke. Kami nggak cuma itu-itu terus konsepnya, itulah kenapa saya suka bisnis ini," ujar Afgan, saat ditemui saat pembukaan De Tones By Afghan, di Summarecon, Serpong, Tangerang, Senin (12/5/2014)
Tak ingin sama dengan tempat karaoke lainnya, cowok kelahiran 27 Mei 1989 itu mencoba memanjakan para pengunjungnya dengan mendesain sedemikian rupa setiap ruang karaoke miliknya.
"Konsep di  De'Tones itu travelling around the world. Jadi, setiap ruangan itu ya kalau Paris, ruangannya seperti di Paris, di Roma ya seperti di Roma dan kota-kota lainnya," jelas Afgan.
Selain itu, memiliki sebuah tempat karaoke juga menjadi pencapaiannya selama berkarir di dunia musik. "Ini kan hal yang belum pernah saya sentuh. Ini achievement buat saya dan saya akan maintain ini terus," jelasnya.
Lebih dari itu, membangun dan memiliki bisnis karaoke akan mengukuhkannya dirinya untuk tetap eksis di dunia yang telah melambungkan namanya. "Ini juga salah satu cara agar saya bisa terus ada di musik sampai tua," tuturnya.
Gara-gara Hobi, Afgan Buka Tempat Karaoke
Afgan ikut-ikutan Inul Daratista, Rossa, Ahmad Dhani dan Charlie Van Houten dengan membuka tempat karaoke.
Diperbarui 12 Mei 2014, 19:00 WIBDiterbitkan 12 Mei 2014, 19:00 WIB
Afgan ikut-ikutan Inul Daratista, Rossa, Ahmad Dhani dan Charlie Van Houten dengan membuka tempat karaoke.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cuaca Jabodetabek Jumat 25 April 2025: Waspada Potensi Hujan Ringan hingga Lebat Hari Ini
Top 3: Mengapa Logam Mulia Emas Disebut Safe Haven
9 Kombinasi Warna Perabot Rumah dengan Pink Saran dari Ahli, Terlihat Mewah
Kacang Pistachio Dikabarkan Mulai Langka Gara-gara Tren Cokelat Dubai
Mengulik Kemampuan Nightography Samsung Galaxy A56 5G Bareng Akbar Nugroho
Top 3 Islami: Muslim Idolakan CR7 dan Messi, Bolehkah? Tata Cara Sholat Hajat dan Doa agar Lolos UTBK SNBT 2025
Gunung Lewotobi Laki-Laki 4 Kali Erupsi Jumat Pagi 25 April 2025, Kolom Abu Capai 3.500 Meter
Kuasa Hukum Hasto: Sumber Uang Suap PAW DPR RI dari Harun Masiku
IMX 2025 Semarang Siap Digelar, Hadirkan Modifikasi Kelas Dunia dengan Budaya Lokal
Diutus Prabowo, Jokowi Bertolak ke Vatikan Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
Daya Tarik Pantai Sambolo, Destinasi Wisata Alam Cantik di Anyer
Menpora Resmikan Pembangunan Arena Olahraga Es Bertaraf Internasional Pertama di Indonesia