Liputan6.com, Jakarta Tak cuma menghadiahi lagu Jamin Rasaku untuk Pipik Dian Irawati, mendiang istri Ustad Jefri Al Buchori, grup band Wali juga mengajak Pipik untuk ikut terlibat langsung dalam penggarapan videoklip lagu tersebut.
"Alhamdulillah Umi Pipik mau jadi model videoklip lagu Jamin Rasaku. Lagu yang memang inspirasinya dari cara beliau menjaga perasaan cintanya meski ditinggal oleh Uje," ucap Apoy, gitaris Wali, saat ditemui di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Selasa (13/5/2014) malam.
Pipik merupakan salah satu dari tiga kandidat yang dipilih Wali untuk menjadi model videoklip terbaru mereka. Karena berbicara tentang rasa kehilangan orang yang dicintai, model yang dicari mereka juga memiliki latar belakang yang cocok dengan lagunya.
"Kami punya beberapa kandidat, mereka adalah eyang BJ Habibie, Widyawati, dan Umi Pipik.
Tapi waktu saya hubungi Melanie Soebono, ternyata Eyang BJ Habibie masih berada di Jerman," terang Apoy.
Lagu `Jamin Rasaku` tak cuma diciptakan Wali sekedar untuk menjadikan rasa kehilangan seseorang sebagai tema lagu. Akan tetapi, dari lagu tersebut, mereka juga belajar untuk bisa menerima dan ikhlas jika sewaktu-waktu ditinggal orang tersayang.
"Kami mau nggak mau akan seperti mereka suatu saat, akan kehilangan juga kan. Dengan lagu ini, kami mengingatkan nggak hanya semua orang, tapi dari diri sendiri untuk juga mempersiapkan diri kalau ditinggal orang yang kita sayangi, bisakah kita setegar mereka?," tanya Apoy.(Gie/Mer)
Wali Gandeng Pipik Uje di Videoklip Lagu Baru
Pipik merupakan salah satu dari tiga kandidat yang dipilih Wali untuk menjadi model videoklip terbaru mereka.
diperbarui 14 Mei 2014, 09:00 WIBDiterbitkan 14 Mei 2014, 09:00 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Manfaat Susu Kambing: Susu Kambing Bisa Menyembuhkan Penyakit Apa Saja?
Mitsubishi Pamer Triton Modifikasi di Tokyo Auto Salon 2025
Apa Itu Generasi Sandwich? Memahami Fenomena Sosial yang Menantang
Polisi Periksa Suami Diduga Pelaku Pengeroyokan di Jakarta Utara, Karena Tahu Penyebab Kejadiannya
Daftar Kebiasaan Miliarder yang Jadi Rahasia Kesuksesan
Dibebani Biaya Pengiriman, Laba SAPX Anjlok 9,48% di Kuartal III 2024
Punya Kekuatan Merata, Kesatria Bengawan Solo Bidik Juara IBL 2025
3 Resep Ayam Bumbu Taichan untuk Masak Sat Set, Jadi Tumisan sampai Direbus
Pasar Kripto Bakal Capai Puncak Maret 2025, Lalu Siap-siap Anjlok
Menikmati Keindahan Bukit Merese di Kawasan Mandalika Lombok
Gus Ipul Ungkap Bentuk Dukungan Kemensos untuk Pelaksanaan Program MBG
9 Januari 1982: Lahirnya Kate Middleton, Putri Kerajaan Inggris dari Berkshire