Liputan6.com, Jakarta Beberapa kali sidang AQJ alias Dul digelar, Ahmad Dhani selalu absen. Ibunda Dul, Maia Estianty justru terlihat lebih aktif mendampingi Dul dalam setiap sidang. Sebelumnya, pentolan Dewa 19 ini mangkir dalam sidang beragendakan keterangan orangtua pekan lalu.
Kala itu, hanya Maia yang datang bersama Dul. Sementara Dhani dikabarkan memilih untuk merayakan ulang tahunnya ketimbang datang sidang. Lantas, apakah Dhani menghadiri sidang putranya hari ini?
"Mas Dhani datang. Nanti sekitar jam 10.00 WIB lewat sedikit," ungkap kuasa hukum Dul, Lydia Wongsonegoro dihubungi via telepon, Rabu (4/6/2014).
Kehadiran Dhani memang sangat penting, mengingat selama ini Dul tinggal bersamanya. Namun, jika Dhani kembali absen, jaksa penuntut umum (JPU) akan membacakan tuntutannya kepada personel Lucky Laki tersebut.
"Agendanya sih masih mendengarkan keterangan orangtua. Minggu depan sudah tuntutan selesai. Kami sepakat dengan jaksa, kalau hari ini Mas Dhani nggak bisa datang, sidang tetap dilanjutkan dengan agenda pembacaan tuntutan," ujar Lydia.
Seperti diketahui, persidangan ini merupakan kelanjutan dari kecelakaan maut yang melibatkan AQJ di Tol Jagorawi KM 8+200, Cibubur, Jakarta Timur, September 2013. Dalam tragedi itu, mobil Mitsubishi Lancer B 80 SAL yang dikemudikan Dul menabrak pembatas jalan dan menimpa Daihatsu Gran Max. Akibatnya, tujuh orang tewas di tempat kejadian.(Ras/Mer)
Akankah Ahmad Dhani Bakal Hadiri Sidang Dul?
Kehadiran Ahmad Dhani di sidang lanjutan AQJ alias Dul sangat penting, karena selama ini Dul tinggal bersamanya.
diperbarui 04 Jun 2014, 09:45 WIBDiterbitkan 04 Jun 2014, 09:45 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Haji Isam, Profil Crazy Rich Kalsel yang Dulunya Tukang Ojek Kini Umrahkan Ribuan Warga
Meriahkan Hari Guru Nasional, Sekolah Islam Nur Hikmah Bekasi Gelar Pentas Seni Budaya
Menang Telak di Pilkada Kutai Kartanegara, Edi Damansyah: Kemenangan Milik Seluruh Rakyat
6 Potret Gagal Renovasi Cat Rumah, Bikin Hasilnya Jauh Lebih Buruk
Tak Hanya Sholat Taubat, Ini 3 Syarat Tobat agar Diterima Menurut Syaikh Abdul Qadir Al-Jilani
Cara Membuat Cemilan Simple: 41 Resep Mudah dan Lezat untuk Dicoba
Harga Minyak Anjlok 3% Pekan Ini
Siap-Siap, Skrining Kesehatan Gratis Saat Ulang Tahun Bakal Dimulai Januari 2025
GATF 2024 Digelar 3 Hari di Jakarta, Benarkah Harga Promo Tiket Pesawatnya Menjanjikan?
Cara Menghilangkan Lendir di Tenggorokan: Panduan Lengkap dan Efektif
Infografis Peta Politik dan Parpol Pemenang di 9 Provinsi Barometer Pilkada Serentak 2024
Kala Putin Akui Trump Cerdas dan Solutif