Liputan6.com, Jakarta Kepergian dua personel D'lloyd, Sam dan Chairul, tak hanya menyisakan rasa duka yang mendalam bagi keluarga dan kerabat dekat yang dicintai. Fans D'lloyd yang kebanyakan hidup di masa lalu pun ikut berduka atas kepergian dua musisi legendaris itu.
Tak dipungkiri, di masa keemasannya, D'lloyd merupakan grup band yang banyak melahirkan hits-hits yang akan selalu dikenang oleh pendengar musiknya. Lantas, sepeninggal Sam dan Chairul, akan seperti apa D'lloyd ke depan?
"Saya akan teruskan sama adik-adik saya," ucap Bartje Van Houten, personel asli D'lloyd yang masih tersisa saat ditemui di kediaman Chairul Daud di kawasan Ulujami, Jakarta Selatan, Selasa (30/9/2014).
Saat ini, band pemilik hits Semalam di Malaysia itu berusaha untuk kembali eksis di blantika musik dengan melakukan proses regenerasi.
Posisi yang ditinggalkan oleh para personelnya yang dulu, kini telah digantikan oleh musisi muda. Sehingga, D'lloyd saat ini memiliki formasi tetap Bartje Van Hauten (gitar), Cherry Simbolon (vokalis), Yuyun George (saxophone), Candra Casmala (keyboard).
"Sampai kapan pun, D'lloyd akan tetap ada dan selalu ada untuk musik di Indonesia," kata Bartje.
Ditinggal Dua Personelnya, Seperti Apa Nasib D'lloyd?
Selain ditinggalkan Chairul Daud, D'Lloyd juga sebelumnya telah ditinggalkan Sam.
diperbarui 30 Sep 2014, 23:30 WIBDiterbitkan 30 Sep 2014, 23:30 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Momen Romantis Elma Agustin Dilamar Ihsan Fadhlur di Jepang Usai 5 Tahun Pacaran
Projo Bela Budi Arie: Beliau Pelopor Pemberantasan Judi Online
Ganti Oli Mesin Berujung Dapat Motor XMax Gratis
Erick Thohir: Program Bersih-Bersih BUMN Berlanjut!
Mengenal Hollywood: Pusat Industri Film dan Hiburan Dunia Adalah Ikon Budaya Pop
Jadwal ESL Snapdragon MLBB Season 6: Big Match RRQ Hoshi vs Fnatic Onic PH, Cek Cara Nontonnya!
Traktiran RIDO Tak Dihadiri Ridwan Kamil, Relawan: Tetap Berjalan untuk Mencari Plus Minusnya
Prabowo Bentuk Badan Intelijen Keuangan, Apa Saja Tugasnya?
6 Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung yang Aman Dikunjungi Saat Musim Hujan
Krisis Bek Kiri, Bintang Terbuang Manchester United Bisa Jadi Solusi Ruben Amorim
100+ Kata-Kata Dilarang Merokok Lucu yang Bikin Ngakak dan Sehat
Deretan Hoaks Terkait Kebijakan Pendidikan, Simak Daftarnya