Liputan6.com, Jakarta Film Gunung Emas Almayer yang diangkat dari novel klasik karya Joseph Conrad berjudul Almayer's Folly akan tayang di bioskop Tanah Air mulai 6 November 2014.
Selain tayang di Indonesia, film yang dibintangi oleh sejumlah aktor ternama dari Indonesia dan Malaysia seperti Alex Komang, El Manik, Peter O'Brien, Rahayu Saraswati, Diana Danielle, Khalid Salleh, Bront Palarae, dan Sabri Yunus juga akan tayang di beberapa negara Asia dan Amerika.
"Setelah tayang di Indonesia dan Malaysia baru 12 negara se Asia Tenggara. Untuk wilayah Amerika itu di Kanada," kata Sam Siregar produser film Gunung Emas Almayer, saat jumpa pers di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Rabu (29/10/2014).
Di tiga negara seperti Indonesia, Malaysia dan Amerika judul filmnya tidaklah sama. Judul film disesuaikan dengan bahasa di ketiga negara tersebut.
"Kalau di Indonesia judul filmya Gunung Emas Almayer, di Malaysia itu judulnya Hanyut, sedangkan di Amerika itu pakai bahasa inggris, Gold Mountain," jelas Sam.
Rahayu Saraswati sabagai salah satu aktor juga produser di film tersebut mengatakan, kalau film yang disutradarai oleh U-Wei Bin Haji Saari itu layak untuk di tonton. Apalagi seting film yang mengisahkan Malaka di awal abad 19, ditangani oleh art consultan film yang pernah membesut film Pirates of the Caribbean.
"Set itu di bangun sedemikian mungkin khusus untuk film ini. Dari bangunan, perahu, art-nya luar biasa sekali," Rahayu Saraswati, yang juga membintangi trilogi Merah Putih.
Film yang berdurasi hampir dua jam ini akan tayang serentak di bioskop-bioskop Tanah Air pada 6 November 2014.
Gunung Emas Almayer Akan Tayang di 12 Negara Asia dan Amerika
Di beberapa negara, film Gunung Emas Almayer memakai judul yang berbeda.
Diperbarui 30 Okt 2014, 11:10 WIBDiterbitkan 30 Okt 2014, 11:10 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Potret Asri Welas Jalani Melukat, Happy Salma Ajarkan Budaya Bali
Lionel Messi Bidik Piala Dunia Antarklub 2025 Bersama Inter Miami
Setelah Taylor Swift, Singapura Dirumorkan Teken Kontrak Konser Eksklusif Lady Gaga di Asia Tenggara
Temuan KPPU: 8 Komoditas Pangan Dijual Diatas Harga HET Jelang Bulan Ramadan
Panduan Lengkap Bacaan Sholat Muhammadiyah, dari Niat Hingga Salam
LinkedIn: Tenaga Kerja Indonesia Belum Punya Keterampilan AI yang Mumpuni
Gaya Nikita Mirzani Pakai Baju Tahanan Bak 'Catwalk'
Tradisi Bacoho, Ritual Keramas Warga Gorontalo yang Dilakukan Awal Ramadan
Kiat Sahur agar Anak Kuat Puasa Seharian, Salah Satunya Ada Karbohidrat Kompleks
Review Drakor The Potato Lab, Komedi Ugal-ugalan Peneliti Kentang dan Juru Bicara Neraka
Ramadan 2025 di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi, Ada 5 Lokasi Cukur Usai Umrah dan 3 Penitipan Anak
Mengintip Dapur Fuji yang Elegan, Berornamen Kayu dengan Harga Fantastis