Liputan6.com, Jakarta Mandala Shoji muncul dalam sebuah program reality show terbaru bertajuk Rumah Gratis. Menariknya, di acara ini Mandala membagikan satu rumah gratis di setiap episodenya kepada masyarakat yang kekurangan.
"Ini yang pertama kali di Indonesia. Setiap episodenya kami bagikan rumah seharga Rp180 juta hingga Rp300 juta," kata Mandala di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (24/12/2014).
Yang jadi pertanyaan, darimana uang Mandala untuk bagi-bagi rumah gratis itu? Mandala menjawab, pihaknya bekerjasama dengan Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (APERSI).
"Jadi, APERSI ini kan jaringannya se Indonesia. Nah kami kerjasama. Mereka punya komitmen untuk memberikan unit rumah secara gratis. Kami lah yang mencari orang yang berhak," imbuh Mandala.
Lalu, seperti apa orang yang berhak menerima rumah gratis? Kata Mandala, ada kriteria tertentu. "Jadi kami tanya dinas sosial, dinas pendidikan, siapa nih yang hidupnya paling mengenaskan," tandas dia. (fei)
Mandala Shoji Bagi-bagi Rumah Gratis, Uangnya Darimana?
Acara Rumah Gratis yang dipandu Mandala Shoji bekerjasama dengan Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (APERSI).
diperbarui 25 Des 2014, 06:00 WIBDiterbitkan 25 Des 2014, 06:00 WIB
Acara Rumah Gratis yang dipandu Mandala Shoji bekerjasama dengan Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (APERSI).
Advertisement
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
7 Resep Ayam Goreng Ungkep Tradisional yang Gurih dan Meresap Sampai Tulang
eSIM HYFE Paket Internet Tanpa Batas untuk Perempuan Aktif dan Produktif
5 Karakteristik yang Membuat Seseorang Sulit Meraih Kebahagiaan
Tidak Harus 99, Ini Cara Baca Asmaul Husna untuk Terkabulnya Hajat Kata Ustadz Adi Hidayat
Harga Minyak Dunia Menguat di Tengah Sentimen Produksi hingga Geopolitik
Top 3 News: Zarof Ricar Akui Uang Rp1 Triliun dan Emas 51 Kg Hasil Urus Perkara
6 Fakta Menarik Gunung Singa Soreang, Salah Satu Fosil Gunung Api Purba di Bandung
Sinopsis Film Thriller 47 Meters Down Uncaged di Vidio, Kisah Survival Dari Ancaman Hiu
Antropologi Hukum Adalah: Kajian Interdisipliner Hukum dan Budaya
Armada Adalah: Pengertian, Jenis, dan Manajemen yang Efektif
Kolosal Adalah: Memahami Konsep dan Karakteristik Karya Seni Berskala Besar
6 Potret Jonas Rivanno Ajak Asmirandah dan Chloe Naik Bukit, Family Man