Promo Single, d'Masiv Ngamen di Kereta

Berawal dari stasiun Kalibata dan berakhir di stasiun Juanda, d'Masiv menghibur para pengguna commuter line.

oleh Fachrur Rozie diperbarui 17 Apr 2015, 17:50 WIB
Diterbitkan 17 Apr 2015, 17:50 WIB
D'Masiv
D'Masiv ngamen di kereta commuter line Jabodetabek, Jumat (17/4/2015). (foto: Facrur Rozie)

Liputan6.com, Jakarta Grup band d'Masiv membuat gebrakan baru saat merilis single terbarunya yang berjudul Pede. Rian cs pun memperkenalkan lagu terbarunya di depan pengguna kereta commuter line Jabodetabek.

Berawal dari stasiun Kalibata dan berakhir di stasiun Juanda, d'Masiv menghibur para pengguna commuter line. Bagi d'Masiv sendiri ini merupakan pengalaman terbaru yang jarang sekali dilakukan oleh musisi Tanah Air.

"Kami sengaja launching lagu baru dengan cara ini (ngamen di kereta). Ini juga salah satu cara mengedukasi masyarakat bahwa transportasi umum juga sangat nyaman," kata Rian di stasiun Juanda, Jakarta, Jumat (17/4/2015).

Ide peluncuran single di dalam commuter line, menurut Rian, muncul berkat khayalan dari para personel d'Masiv. Ide itu disetujui Musica Studio selaku label yang menaungi d'Masiv.

D'Masiv ngamen di kereta commuter line Jabodetabek, Jumat (17/4/2015). (foto: Facrur Rozie)

"Kami (d'Masiv) kan memang suka berkhayal yang aneh-aneh. Awalnya kami memang sedang pengin buat sesuatu. Nah kebetulan banget tim Musica Studio juga sama, pengen buat sesuatu juga," papar pelantun Jangan Menyerah ini.

D'Masiv ngamen di kereta commuter line Jabodetabek, Jumat (17/4/2015). (foto: Facrur Rozie)

"Akhirnya kami rembukan. Terus ada tiga pilihan, mau di taman kota, rumah makan atau di sini (commuter line). Kami sempat lempar juga ke Massiver's (fans). Dan terpilihlah di commuter line," terang Rian. (Fac/ade)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya