Studio Pembuat Stand By Me Doraemon Garap Film Bertema Tikus

Film animasi terbaru dari studio pembuat Stand By Me Doraemon diberi judul Gamba: Gamba to Nakama-tachi.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 13 Jun 2015, 08:00 WIB
Diterbitkan 13 Jun 2015, 08:00 WIB
Studio Pembuat Stand By Me Doraemon Garap Film Bertema Tikus
Film animasi terbaru dari studio pembuat Stand By Me Doraemon diberi judul Gamba: Gamba to Nakama-tachi.

Liputan6.com, Tokyo Sukses menggarap Stand By Me Doraemon pada 2014 lalu, akhirnya studio Shirogumi Inc. telah merampungkan proyek film animasi terbarunya yang diberi judul Gamba: Gamba to Nakama-tachi (Gamba & Companions).

Dilansir dari Anime News Network, Jumat (12/6/2015), situs resmi untuk film animasi CG 3D itu, telah merilis trailer barunya. Terlihat Gamba to Nakama-tachi menjadi film yang layak ditonton bersama keluarga.

Film animasi terbaru dari studio pembuat Stand By Me Doraemon diberi judul Gamba: Gamba to Nakama-tachi.

Film animasi ini merupakan adaptasi dari novel anak-anak berjudul Bokensha-tachi Gamba to 15-Hiki no Nakama karya Atsuo Saito yang terbit pada 1972. Kisahnya bertempat di Yumemigajima, sebuah pulau yang dikuasai oleh musang putih ganas bernama Noroi.

Tikus dari kota bernama Gamba dan teman-temannya pun berjuang untuk menyelamatkan tikus-tikus di pulau itu. Novelnya telah diadaptasi menjadi anime televisi bertajuk Ganba no Boken (The Adventures of Ganba) pada 1975.

Film animasi terbaru dari studio pembuat Stand By Me Doraemon diberi judul Gamba: Gamba to Nakama-tachi.

Gamba juga sempat diangkat menjadi film animasi pada 1991 dengan judul Gamba to Kawauso no Boken (The Adventures of Gamba and Sea Otter). Untuk film ini, tim studio telah merencanakannya selama 15 tahun dan memproduksinya selama 10 tahun. Biaya yang digelontorkan pun tak sedikit.

Yoshihiro Komori (game PlayStation 2 Rule of Rose) dan Tomohiro Kawamura (Ukkari Penelope) bergabung sebagai sutradara. Ryota Kosawa (Parasyte, Legal High) menulis naskah film anime pertamanya di proyek ini.

Film animasi terbaru dari studio pembuat Stand By Me Doraemon diberi judul Gamba: Gamba to Nakama-tachi.

Produser sekaligus salah satu pendiri Marvel Studios dan Arad Productions, Avi Arad (Spider-Man, Iron Man, X-Men) bertindak sebagai produser eksekutif. Presiden Shirogumi, Tatsuo Shimamura menyatakan bahwa Arad melihat filmnya dan berkata ada kemungkinan bakal ditayangkan di Amerika Utara.

Selain itu, situs resmi juga turut memperlihatkan desain karakter sekaligus poster film. Posternya sendiri didasarkan dari sampul asli novelnya. Gamba: Gamba to Nakama-tachi akan dibuka di bioskop Jepang pada 10 Oktober 2015. (Rul/Ade)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya