Deddy Corbuzier Nyatakan Berhenti Jadi Pesulap

Deddy Corbuzier memutuskan mundur dari dunia sulap.

oleh Feby Ferdian diperbarui 19 Jul 2015, 15:30 WIB
Diterbitkan 19 Jul 2015, 15:30 WIB
Deddy Corbuzier
Deddy Corbuzier (Source: Instagram.com)

Liputan6.com, Jakarta Di tengah kabar panas soal kedekatannya dengan artis muda Chika Jessica, pesulap ternama Deddy Corbuzier tiba-tiba mengeluarkan pernyataan yang mengejutkan.

Deddy, yang sudah meniti karir sebagai pesulap selama 30 tahun, memutuskan untuk berhenti. Ia juga nekat membatalkan semua kontrak dengan beberapa stasiun televisi yang mengikatnya hingga 2016 mendatang.

Baca juga:

Deddy Corbuzier Akhirnya Blak-blakan Soal Chika Jessica

Alasan Mengapa Deddy Corbuzier Ceraikan Kalina Oktarani

"Saya tidak mencari sensasi. Mundur dari dunia sulap adalah keputusan akhir saya," tegas Deddy dalam pernyataan panjangnya di akun Instagram, Minggu (19/7/2015).

Ditambahkan Deddy, meski kini tak lagi menjadi seorang pesulap, sulap masih akan tetap menjadi bagian dari dirinya. Namun kedepannya, ia hanya akan melakukan itu untuk bersenang-senang saja, bukan sebagai karir.

Baca juga berita musik:

Blink 182 Gagal Rilis Album, Apa yang dilakukan Mark Hoppus?

Album Terbaru Mumford & Sons Bikin Bassis Blink 182 Kesal Setengah Mati

Deddy Corbuzier

"Sulap akan selalu ada di darah saya. Sulap lah yang menciptakan saya yang sekarang. Dan saya berhutang pada kalian semua, fans, pendukung, kalian telah bersama saya hingga lebih dari 25 tahun. Terima kasih banyak," tandasnya.(Feb/Ade)

 

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya