Cerita Artis-artis yang Pilih Menjual Cincin Nikahnya

Berbagai macam penyebab menjadi alasan kenapa mereka mau menjual cincinnya.

oleh Aditia Saputra diperbarui 07 Sep 2015, 17:30 WIB
Diterbitkan 07 Sep 2015, 17:30 WIB
20150709-Zaskia Gotik Belajar Nyanyi Lagu Religi-Jakarta-Zaskia Gotik 4
Penyanyi yang tergabung dengan lebel Nagaswara merilis album kompilasi religi berjudul RAMAdanCINTA. Di album tersebut, Zaskia Gotik membawakan dua lagu berjudul "Ramadhan" dan "Cintaku Karena Allah", Jakarta, Kamis (9/7). (Liputan6.com/Faisal R Syam)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Cincin kawin, cincin pernikahan atau cincin tunangan adalah sesuatu yang sangat berharga. Perhiasan itu merupakan benda yang memiliki nilai cerita sendiri, mengingat moment yang terjadi tidak akan terjadi berulang kali.

Oleh sebab itu, benda berharga itu akan terus dijaga sampai kapanpun. Namun berbeda ceritanya jika benda-benda tersebut sampai dijual. Dengan berbagai macam alasan, mereka pun melepas benda yang menjadi sejarah tersebut.

Liputan6.com mencatat beberapa artis yang diketahui menjual beberapa benda berharga mereka. Berikut beberapa di antaranya

Julia Perez

Julia Perez
sumber foto: Instagram Julia Perez... Selengkapnya

 

Julia Perez

Julia Perez sempat dikabarkan menjalin hubungan dengan pria bernama Mumu. Bahkan, Jupe sampai harus menyusul Mumu ke kampung halamannya. Serunya, Jupe sampai harus menjual cincin kawinnya untuk ongkos pergi ke Jepara.

"Senyumnya (Mumu) beda, mengingat dia memperlakukan ibu aku. Aku ke Jepara, jual cincin kawin aku, aku lagi banyak hutang rela jual cincin buat dia ketemu ibunya, itu harapan saya," ucap Jupe beberapa waktu yang lalu.

Perjuangan Jupe tersebut dirasakannya dibalas dengan hal yang tidak semestinya. Mantan pacar Gaston Castano ini lantas berkata ia tidak mungkin berpacaran dengan pria tersebut dan hanya memilih bersahabat saja.

"Pas itu dia nggak mau salam sama ibu saya sama adik-adik saya, saya harus kalem nggak boleh ada masalah. Saya cuma minta pengertian, dia nggak mau salaman sama Mama saya sama adik-adik saya," ucapnya.

Zaskia Gotik

20150709-Zaskia Gotik Belajar Nyanyi Lagu Religi-Jakarta-Zaskia Gotik 1
Pedangdut Zaskia Gotik menelurkan dua single religi berjudul Ramadan dan Cintaku Karena Allah di Kantor Nagaswara, Jakarta, Kamis (9/7/2015). Dua single ini terdapat dalam album Kompilasi Nagaswara yang bertajuk RAMAdanCINTA. (Liputan6.com/Faisal R Syam)... Selengkapnya


Zaskia Gotik

Gagalnya pernikahannya dengan Vicky Prasetyo membuat Zaskia Gotik merasa tak perlu lagi menggunakan cincin tunangan yang diberikan. Zaskia pun menjual cincin itu dan hasil penjualannya disumbangkan untuk anak yatim piatu.

"Mau Neng jual dan kasih ke anak yatim. Secepatnya setelah Neng ada waktu," ungkap Zaskia.

Sebelumnya, saat mengumumkan batalnya pertunangan beberapa hari lalu, Zaskia memang tak berniat mengembalikan cincin itu kepada Vicky. Sayangnya, Zaskia belum tahu harga jual cincin berlian tersebut. Pemilik nama asli Syurkianih ini menjual cincin dalam rangka melupakan sosok Vicky dalam hidupnya. Apalagi, aksi pria bernama asli Hendrianto itu telah melukai hati Zaskia amat dalam.

"Sakit hati ini paling parah lah. Niat Neng benar eh dibalas kebohongan orang. Untungnya Neng belum sampai ke pernikahan. Baru lamaran dan belum sampai ada ikatan suami istri. Berarti Allah masih sayang Neng," tuturnya.

"Pokoknya hati Neng sudah Tertutup dengan kekecewaan dan sakit hati. Jadi sudah tertutup lah cinta ke dia," urai Zaskia.

Jessica Iskandar

Jessica Iskandar
Instagram Jessica Iskandar... Selengkapnya


Jessica Iskandar

Cincin nikah yang disematkan Ludwig Franz Willibald di jemari Jessica Iskandar saat pernikahan kini sudah tiada. Jessica mengaku sudah menjual simbol janji sucinya itu bersama Ludwig.

"Sudah dijual," ungkap Jessica lantas tertawa saat ditemui di mall Puri Indah, Jakarta Barat, Sabtu (5/9/2015).


Dijualnya cincin nikah itu maka berakhirlah harapan Jessica untuk kembali membina hubungan bersama Ludwig.

Walau rumah tangganya gagal namun ibunda El Barack Alexander itu sama sekali tak dihantam rasa trauma. Jessica bisa tegar lantaran selalu mendapat dukungan dari keluarga dan sahabatnya.

"Kalau trauma nggak ya, soalnya manusia ada naik dan turun. Karena ada keluarga dan sahabat juga. Jadi tetap melangkah ke depan. Tapi kalau sekarang belum ada planning ke situ fokus dulu ke anak," jelasnya.

Nikita Mirzani

Nikita Mirzani
Nikita Mirzani (Liputan6.com/Panji Diksana)... Selengkapnya


Nikita Mirzani

Hidup Nikita Mirzani tak selamanya bergelimang harta. Seperti masyarakat pada umumnya, bintang film Comic 8 itu juga sempat mengalami krisis keuangan. Bahkan, untuk bertahan hidup, Nikita pun sampai harus menjual cincin berlian miliknya. Kabarnya, cincin tersebut merupakan cincin nikah dirinya.

Nikita mengaku beban hidupnya kian berat setelah ia menyandang status single parent dengan dua buah hati.

"Ya dijalani saja. Kemarin sempat krisis juga. Untung ada tabungan. Atau ada berlian dijual dulu nanti beli lagi. Alhamdulillah sudah kebeli lagi," kata Nikita Mirzani.

Masa sulit yang diingat Nikita Mirzani ialah ketika dia harus memenuhi kebutuhan anak keduanya yang masih balita. Misalnya, Nikita membeli susu meskipun dompet sedang cekak.

"Ya kan bayi harus minum susu tiga kali sehari. Tapi ya alhamdulillah ada saja rejeki dikasih sama Allah," pungkas Nikita Mirzani.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya