Rumah Tangga Bermasalah, Sahrul Gunawan Digugat Cerai Istri?

Berita kurang sedap tercium dari rumah tangga Sahrul Gunawan dan Indriani Hadi.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 21 Okt 2015, 10:00 WIB
Diterbitkan 21 Okt 2015, 10:00 WIB
Syahrul Gunawan
... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Berita kurang sedap tercium dari rumah tangga Sahrul Gunawan dan Indriani Hadi. Pasangan yang menikah 3 Februari 2007 silam itu dikabarkan retak.

Ditemui di kawasan TMII, Jakarta Timur, Selasa (20/10/2015) malam, Sahrul mengaku memang ada masalah dalam rumah tangganya. "Memang (ada masalah), tapi itu sudah berlalu," kata Sahrul Gunawan.

Syahrul Gunawan

Selain itu, Sahrul Gunawan membantah kabar yang menyebutnya sedang digugat cerai istri. Menurutnya, meski ada masalah rumah tangga, namun tidak sampai pada ke tahap proses perceraian.

"Nggak sampai ke sana (bercerai). Kita berdua realistis, kita sih prinsipnya pernikahan itu janji suci dihadapan Tuhan. Dan kita jaga itu, sekarang sudah lebih baik," ungkap artis 39 tahun tersebut.

Bahkan, hubungan baik itu sudah berlangsung tiga bulan terakhir. Pesinteron Jin dan Jun itu berharap masalah yang sempat terjadi dalam rumah tangganya itu dapat menjadi pelajaran berharga ke depannya.

"Sekitar tiga bulan terakhir (mulai membaik). Masa-masa di mana itu biarlah ujian buat kita. Saya sih berpikirnya masa saya kalah kemudian harus memadamkan sesuatu yang menjadi bekal saya. Karena prinsipnya segala sesuatu masalah harus kita urai," tandas Sahrul Gunawan.(Ras/Mer)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya