Kisah Panjang Perjuangan Suzy Miss A Demi Film Baru

Suzy `Miss A` yang memiliki wajah cantik harus disembunyikan demi film terbaru. Seperti apa ceritanya?

oleh Desika Pemita diperbarui 28 Okt 2015, 17:00 WIB
Diterbitkan 28 Okt 2015, 17:00 WIB
Kisah Panjang Perjuangan Suzy Miss A  Demi Film Baru
Suzy `Miss A` yang memiliki wajah cantik harus disembunyikan demi film terbaru. Seperti apa ceritanya?

Liputan6.com, Seoul: Film terbaru Suzy `Miss A` akhirnya keluar. Dalam film bertajuk The Sound of a Flower, Suzy berperan sebagai penyanyi berbakat di era Joseon, Shin Jae Hyo. Selain penyanyi, karakter yang dimainkan Suzy digambarkan sebagai penulis pansori ternama di abad 19-an atau di zaman Joseon. Ia belajar musik pansori dari gurunya yang terkenal Jin Chae-sun, diperankan oleh by Ryu Seung Ryong.

Pansori adalah genre musik tradisional Korea yang menampilkan seorang penyanyi (sorikkun) dan penabuh gendang (gosu). Sorikkun menceritakan dan menyanyikan kisah-kisah tentang percintaan, kebajikan, kesetiaan, dan berbagai nilai-nilai moral yang terangkum.

Suzy `Miss A` saat memerankan karakter bersejarah penyanyi wanita pertama di Era Joseon, harus menyamar sebagai laki-laki ketika beraksi.

Mengetahui jika ia harus melakukan sesuatu yang baru, Suzy sibuk berlatih alat musik tradisional Korea pansori agar mahir saat berakting dalam film ini. Suzy juga tampil total mengubah wujudnya demi film ini.

Wajah cantik Suzy harus disembunyikan. Bahkan, Suzy harus menyamar sebagai seorang pria untuk mendukung perannya itu, diwartakan The Korea Herald, Kamis (28/10/2015). Setting era di film itu adalah 1867, dimana wanita dilarang bernyanyi di depan publik.

"Saya sempat menangis saat membaca naskah aslinya. Karakter yang saya perankan menunjukkan dirinya ingin menjadi penyanyi, tapi harus berjuang keras dan terganjal dengan norma sosial," ujar Suzy.

Suzy `Miss A` saat memerankan karakter bersejarah penyanyi wanita pertama di Era Joseon, harus menyamar sebagai laki-laki ketika beraksi.

Suzy juga mengaku sempat tertekan saat harus bermain pansori. Awalnya, ia mengalami kesulitan dengan alat musik tradisional Korea itu. "Saya sempat stres saat harus memerankan karakter sebagai penyanyi pansoro. Kemampuan saya masih kurang dibandingkan dengan karakter itu."

Film ini merupakan adaptasi dari kisah nyata mengenai kisah Jin Chae-sun, penyanyi pertama di Era Joseon. Di film ini, Suzy akan beradu akting dengan Ryu Seung Ryong yang memerankan gurunya.

Film ini disebut-sebut akan menjadi Box Office karena kehadiran personel Miss A itu. The Sound of a Flower adalah film Suzy setelah sempat vakum selama tiga tahun sejak film pertamanya, Architecture 101.

(Des/fei)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya