Tangis Haru Sooyoung Ingat Perjuangan Lulus Kuliah

Sooyoung SNSD akhirnya lulus kuliah setelah tujuh tahun lamanya.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 18 Feb 2016, 15:00 WIB
Diterbitkan 18 Feb 2016, 15:00 WIB
Sooyoung SNSD
Tangis Haru Sooyoung Ingat Perjuangan Lulus Kuliah [foto; soompi]

Liputan6.com, Seoul - Menjadi seorang idola tidak cukup hanya dengan modal cantik tapi juga berwawasan luas. Seperti halnya Sooyoung SNSD yang baru saja menyelesaikan pendidikannya di Universitas ChungAng.

Sooyoung tak sendiri, ia lulus kuliah bersama rekannya di SNSD yaitu Yuri dan aktris cantik Park Shin Hye. Sebuah prestasi yang cukup membanggakan bagi ketiga idol ini melihat kesibukan mereka di industri hiburan.

 Park Shin Hye, Sooyoung dan Yuri SNSD lulus kuliah [foto: instagram/one_bntworld]

Seperti diwartakan Soompi, Rabu (17/2/2016), meski sibuk dengan aktivitas mereka di layar kaca, ketiganya tidak melupakan pentingnya pendidikan. Bahkan Sooyoung tak dapat menahan airmatanya tatkala mengingat perjuangannya menempuh pendidikan sambil bekerja.

Tak heran, Sooyoung baru bisa menuntaskan pendidikannya di universitas tersebut setelah tujuh tahun berjibaku. Selama itu, ia dituntut untuk pintar-pintar mengatur waktu.

"Kami harus bangun di pagi buta dan berangkat kuliah, setelah itu pergi ke stasiun TV atau menjalani syuting, lalu pulang kembali," ujarnya kepada SBS One Night of TV Entertainment.

 Park Shin Hye, Sooyoung dan Yuri SNSD lulus kuliah [foto: Soompi]

Meski begitu, Sooyoung mengaku lega atas kelulusannya. Bahkan, kini Sooyoung, Yuri dan Park Shin Hye didaulat sebagai bintang ambassador untuk Universitas ChungAng.

"Aku merasa tidak pantas menerima penghargaan, tapi mereka memberikan satu padaku. Dan ini semakin berarti karena aku lulus bersama Yuri!" ucapnya antusias.(Eka/Mer)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya