Berhijab, Rina Nose Dipuji Fakhrul Razi

Walah berhijab, Rina Nose tak menghilangkan keceriaan yang identik dengan dirinya.

oleh Fachrur Rozie diperbarui 27 Sep 2016, 08:20 WIB
Diterbitkan 27 Sep 2016, 08:20 WIB
Rina Nose
Walah berhijab, Rina Nose tak menghilangkan keceriaan yang identik dengan dirinya.

Liputan6.com, Jakarta - Rina Nose telah memutuskan untuk menutup auratnya dengan memakai hijab. Presenter kocak ini mengaku mulai berhijab sejak 11 September 2016.  

Banyak yang memuji keputusan Rina Nose untuk berhijab. Selain didukung penggemarnya, presenter Dangdut Academy itu juga dipuji mantan pacar, Fakhrul Razi. 

Fakhrul Razi. (Fotografer: Deki Prayoga, Digital Imaging; Muhammad Iqbal Nurfajri, Bintang.com)

"Dia semakin kalem, semakin menjadi dirinya sendiri. Auranya lebih terpancar, kalau dia gembira terpampang lebih gembira, kalau dia sedih terpampang lebih sedih," kata Fakhrul Razi, saat ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Senin (26/9/2016).

Rina sendiri mengaku, sejak memutuskan untuk berhijab, kini dirinya tak mudah mengiyakan ajakan seorang teman untuk bertemu. Saat bertemu pun, orang tersebut tak bisa sembarangan lagi berperilaku di hadapannya.

"Banyak perubahan memang yang otomatis mengikuti, dari segala hal, tiba-tiba saja mengikuti. Kayak biasanya sehari-hari ketemu, wow, gimana gitu sama orang, sekarang jadi menahan kalau ketemu orang. Orang juga jadi menahan dengan sendirinya, otomatis aja," kata Rina Nose di tempat yang sama.

Rina Nose

Pun begitu, bukan berarti dirinya menghilangkan keceriaan karena dirinya sudah berhijab.

"Kecerian bukan dilarang, ceria, ya, ceria aja. Perubahannya paling sesuatu yang agak berpelukan dengan siapapun, dan cipika cipiki sama siapapun. Pas aku berhijab berubah dengan sendirinya, otomatis, enggak diubah, tapi berubah dengan sendirinya," jelas Rina Nose.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya