Liputan6.com, Jakarta - Di tengah Aksi Damai 2 Desember, dunia selebritas Tanah Air dikejutkan dengan berita penangkapan Ahmad Dhani di Hotel Sari Pan Pasific, Jakarta Pusat, Jumat (2/12/2016). Pentolan Dewa 19 itu ditetapkan sebagai tersangka atas tuduhan rencana makar bersama tujuh orang lainnya. Yang ditangkap termasuk Ratna Sarumpaet, Kivlan Zein, dan Rachmawati Soekarnoputri.
Menanggapi penangkapan tersebut, pengacara Farhat Abbas angkat bicara. Pria yang sempat berseteru dengan Ahmad Dhani ini mengaku prihatin dengan masalah yang menimpa suami Mulan Jameela tersebut.
Advertisement
Baca Juga
"Orang-orang (Ahmad Dhani dan Ahok) yang pernah bikin saya susah, bikin jadi saya tersangka, bikin saya jadi terdakwa, kini terbalik merasakan jadi tersangka," ujar Farhat kepada Liputan6.com, Jumat (2/12/2016).
"Dulu mereka yang teriak agar saya ditangkap dan masuk ke penjara, kini mereka yang diteriakin orang dan ditangkap polisi, turut prihatin," ujar Farhat.
Sekadar mengingatkan, awal perseteruan Farhat Abbas dan Ahmad Dhani tercetus saat Farhat berkicau tentang kecelakaan yang dialami anak Ahmad Dhani, Dul. Mereka kemudian saling berbalas sindiran di sejumlah media hingga akhirnya berlanjut di ranah hukum.