Apa Hubungan Asha Shara dalam Perceraian Tommy dan Tania?

Asha Shara menjadi tempat curhat Tania dalam perceraiannya dengan Tommy Kurniawan

oleh Aditia Saputra diperbarui 20 Mar 2017, 19:12 WIB
Diterbitkan 20 Mar 2017, 19:12 WIB
Asha Shara
Asha Shara... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Rumah tangga Tommy Kurniawan dan Tania Nadira sedang di ujung tanduk. Keduanya pun tinggal menunggu waktu untuk menjalani sidang cerai. Kini, nama artis Asha Shara ikut terbawa dalam rumah tangga mereka.

Asha Shara

"Saya hanya prihatin saja kok. Saya dekat dengan keduanya. Saya tahu dulu mereka menjalani masa-masa pacaran dan pernikahannya. Saya nggak bisa komentar banyak, hanya bisa bilang bersabar saja buat keduanya," ujar Asha Shara saat ditemui pada event Plasma Blush, Madeline Beauty Center, Jakarta, baru-baru ini

Asha Shara mengelak bahwa dirinya menjadi tempat curahan hati Tania dalam permasalahan ini. Baginya, sebagai seorang teman dirinya tak ingin ada perceraian.

"Kalau soal curhat saya no comment. Yang jalanin kan Tommy dan Tania. Yang pasti mereka punya argumen masing-masing. Saya juga sudah menyakinkan Tania ketika mengambil keputusan," ujar Asha Shara.

Asha Shara mengaku tahu mengenai perjuangan keduanya saat akan menikah. Apalagi, Tania yang keturunan Arab sempat ditentang oleh keluarga besarnya saat akan menikah dengan Tommy Kurniawan.


"Saya mengingatkan perjuangan mereka yang berat untuk ke jenjang pernikahan. Saat itu saya ada di samping Tania dan tahu gimana perjuangannya. Ditentang oleh keluarga, tapi ya itu keduanya punya alasan yang kuat," ujar Asha Shara.

Istri Tommy Kurniawan, Tania Nadira (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Lalu, sepengetahuan Asha Shara, apakah ada orang ketiga dalam rumah tangga mereka? "Nggak ada," pungkas Asha Shara.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya