Punya Buah Hati Bikin Putri Titian Ogah Pamer Foto Bareng Suami?

Putri Titian dan Junior Liem baru dikaruniai buah hati pertama mereka.

oleh Fajarina Nurin diperbarui 02 Apr 2017, 16:00 WIB
Diterbitkan 02 Apr 2017, 16:00 WIB
Putri Titian
Putri Titian dan Junior Liem baru dikaruniai buah hati pertama mereka. ... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Kebahagiaan pasangan selebritas, Putri Titian dan Junior Liem menyambut kehadiran buah hati pertama mereka belum usai. Bagaimana tidak, bayi laki-laki bernama Theodore Iori Liem itu seakan menyempurnakan kehidupan rumah tangga mereka.

Seperti orangtua muda zaman sekarang pada umumnya, Putri Titian mengaku tak mampu berhenti mengunggah foto sang buah hati melalui akun media sosial pribadinya. Hal itu terungkap di Instagram sang aktris, Minggu (2/4/2017).

Junior Liem dan Putri Titian menggelar konfrensi pers terkait kelahiran anak pertama mereka di RS Asih, Jakarta. (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Dalam foto dirinya yang tengah menggendong sang putra, Putri Titian mengungkap bahwa Instagramnya nanti akan didominasi wajah Theodore lori Liem. Bahkan, kemesraannya dengan sang suami kemungkinan akan lebih jarang terlihat.

"Jadi Mamak baru pasti pamer foto anak mulu. Yaaah kasian deh si yuyun,bakalan jarang nih posting sayang-sayangan sm yuyun," tulis perempuan kelahiran Palembang, 7 April, 25 tahun silam itu melalui keterangan foto.

Kebiasaan para orangtua artis mempublikasikan wajah bayinya di Instagram memang seakan menjadi tren masa kini. Lihat saja pasangan selebritas Glenn Alinskie - Chelsea Olivia atau Anang Hermansyah - Ashanty yang bahkan membuat akun sendiri untuk bayi mereka.

Putri Titian mengungkap kasih sayangnya pada sang buah hati. [foto: instagram/putrititian]

Putri Titian melahiran bayi laki-laki pada 25 Maret 2017 lalu dengan berat 3,095 kg dan panjang 49 cm. Aktris FTV itu resmi dinikani oleh Junior Liem pada 21 Mei 2016 silam.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya