Keluarga Larang Julia Perez untuk Dijenguk, Ada Apa?

Pihak keluarga tidak memperbolehkan siapa pun membesuk Julia Perez hingga waktu yang ditentukan.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 03 Mei 2017, 19:24 WIB
Diterbitkan 03 Mei 2017, 19:24 WIB
Julia Perez
Pihak keluarga tidak memperbolehkan siapapun membesuk Julia Perez hingga waktu yang ditentukan.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Tiga bulan sudah Julia Perez menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta. Selama itu pula, Jupe hanya bisa menghabiskan waktu dan beraktivitas di atas tempat tidur rumah sakit.

Sejumlah rekan sahabat dan rekan sesama artis pun silih berganti menjenguk Julia Perez di rumah sakit. Namun mulai hari ini, Rabu (3/5/2017), pihak keluarga justru tidak memperbolehkan siapa pun membesuk Jupe.

 Julia Perez [Foto: Herman Zakharia/Liputan6.com]

Pesan itu disampaikan oleh sang adik, Nia Anggia, lewat Instagram pribadinya. Namun hal ini tampaknya tidak akan berlangsung lama hingga kondisi kesehatan Jupe sudah memungkinkan untuk dijenguk.

Apalagi Julia Perez juga baru saja dibawa ke instalasi bedah untuk menjalani sebuah tindakan. Sayangnya tidak diketahui tindakan apa yang akan dilakukan pihak rumah sakit terhadap Jupe kali ini.

"Mohon Maaf utk sahabat/kerabat tercinta yg mau bezoek Kak Jupe utk sementara ini tidak bisa dulu sampai waktu yg ditentukan," jelas Nia Anggia.

Setelah tindakan selesai, Julia Perez rencananya akan berganti dipindah ke ruangan lain. Dari video yang diunggah Nia, tampak beberapa orang merapikan barang-barang Jupe untuk dipindahkan ke kamar baru.

"Hari ini kita harus kosongin kamar yg tlh ditempati selama 3bln. Mdh2an bisa segera masuk kamar rawat inap lagi setelah tindakan siang ini, Bismillah ya Allah," cerita Nia.

 Julia Perez alias Jupe. (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Karuan saja hal ini menimbulkan pertanyaan dari banyak orang terkait kondisi kesehatan Julia Perez. Mereka berharap bintang film Gending Sriwijaya itu bisa sembuh seperti sedia kala.

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya