3 Semprul Mengejar Surga 5 Angkat Masalah Persatuan

SCTV kembali menayangkan sinetron unggulannya di bulan Ramadan, 3 Semprul Mengejar Surga.

oleh Istihanah Soejoethi diperbarui 11 Mei 2017, 11:30 WIB
Diterbitkan 11 Mei 2017, 11:30 WIB
3 Semprul Mengejar Surga 5
SCTV kembali menayangkan sinetron unggulannya di bulan Ramadan, 3 Semprul Mengejar Surga. ... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta SCTV kembali menayangkan sinetron unggulannya di bulan Ramadan, 3 Semprul Mengejar Surga. Masih diperankan oleh Gading Marten, Andhika Pratama dan Uus, sinetron yang akan tayang di waktu sahur ini akan mengangkat tema semangat persatuan atau ukhuwah yang saat ini marak di masyarakat.

Cerita 3 Semprul Mengejar Surga dimulai dari kisah Andhika (Andhika Pratama) yang memutuskan untuk pergi dari rumahnya di kampung karena tidak mau dijodohkan dengan seorang anak juragan.

Preskon D'Academy Asia 2 (Galih W. Satria/bintang.com)

Saat perjalanan menuju Jakarta, Andika tak sengaja bertemu dengan Uus (Uus) yang juga pergi dari kampungnya di Garut karena merasa abahnya sudah tak memperdulikannya lagi. Uus ke Jakarta untuk mencari Ambu-nya (Ibu) yang belasan tahun lalu meninggalkan dia dan abang karena ingin menjadi penyanyi dangdut terkenal.

Saat sampai di Jakarta, Andhika dan Uus menumpang di angkot milik Gading (Gading Marten). Sial, ditengah jalan ada dua orang membawa Gomes (Ramon Y Tungka) seorang buronan polisi yang terluka dan memasukkannya ke dalam angkot Gading.

Kedua orang yang membawa Gomes pergi dan akhirnya Gading, Uus dan Andhika dikejar oleh polisi karena dianggap bersekongkol untuk membawa seorang buronan. Ketiganya pun dimasukan ke dalam penjara.

Instagram Gading Marten

Walaupun awalnya mereka bertiga berseteru, tetapi lama kelamaan mereka bersahabat dan memiliki misi yang sama untuk berguna bagi orang lain. Mereka bertiga juga berusaha membantu para warga yang berseteru dan mengingatkan agar tetap menjaga kerukunan.

Dalam penayangan di tahun kelimanya ini, 3 Semprul Mengejar Surga akan lebih banyak dibintangi oleh komika-komika Indonesia. Sebut saja Arafah dan Musdalifah.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya