Tampil Beda, Natasha Wilona Dinilai Mirip Artis Korea

Natasha Wilona yang selalu tampil minimalis, memamerkan foto dengan dandanan yang terbilang cukup gelap.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 29 Mei 2017, 13:20 WIB
Diterbitkan 29 Mei 2017, 13:20 WIB
Natasha Wilona
Natasha Wilona yang selalu tampil minimalis, memamerkan foto dengan dandanan yang terbilang cukup gelap.

Liputan6.com, Jakarta - Natasha Wilona yang sempat tampil dalam sinteron Anak Sekolahan garapan Sinemart, belakangan kerap bereksperimen dengan dandanannya. Gayanya itu bisa dilihat melalui beberapa unggahan foto di Instagram @natashawilona12.

Pada Jumat (26/5/2017) lalu, Natasha Wilona yang selalu tampil minimalis, memamerkan foto dengan dandanan yang terbilang cukup gelap. Dalam foto ini, ia menata rambutnya ke atas sambil mengenakan jaket hitam. Tak hanya jaket, Wilo—begitu sapaan akrabnya—juga mengenakan celana panjang hitam dan sepatu kulit dengan warna senada, membuat dandanannya terlihat sedikit maskulin.

Natasha Wilona. (Instagram - @natashawilona12)

Ditambah lagi, posisi duduk Wilona yang menekuk lututnya ke atas, serta kemeja yang menjadi busana dalam jaket, membuatnya terlihat tomboi. Senada dengan penampilannya, ia juga memasang keterangan foto yang mencerminkan kekuatan. "Fall seven times, stand up eight," tulisnya. 

Dengan dandanan berbeda ini, warganet menilai penampilan Natasha Wilona bak artis Korea Selatan.

Aktris dan model Natasha Wilona (Liputan6.com/Faizal Fanani)

"Wilona mah diapain juga tetep cantik. Salah satu artis Indonesia yang kaya artis Korea. Tapi jujur kalau style seperti ini kurang suka. Tapi mungkin ini cuma buat pemotretan ajah yah jadi di malum aja," tulis @febi_febianty19.

Selain itu, berbagai pujian juga disampaikan dari warganet lainnya kepada Natasha Wilona. "Cantikk myaa mirip artis koreaa 😍😍😍😍 @natashawilona12," ujar @afifahjolaarita. "Korea bngett llah incess mah pko ya," kata @lienda_wilona.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya