Curhat di Medsos, Indadari Ingin Caisar Kembali Berhijrah

Keputusan Caisar untuk kembali ke dunia hiburan tampaknya tidak mendapat dukungan dari sang istri, Indadari.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 08 Agu 2017, 20:34 WIB
Diterbitkan 08 Agu 2017, 20:34 WIB
Caisar
Keputusan Caisar untuk kembali ke dunia hiburan tampaknya tidak mendapat dukungan dari sang istri, Indadari.

Liputan6.com, Jakarta - Caisar Aditya resmi kembali ke layar kaca setelah memutuskan berhijrah. Pro kontra yang muncul dari khalayak rupanya tidak menyurutkan niat Caisar untuk balik meramaikan jagat hiburan Tanah Air.

Komedian berusia 27 tahun itu bahkan membuat akun Instagram baru yang khusus berisi aktivitasnya di dunia keartisan. Seperti diketahui, sudah beberapa hari ini Caisar tampil di acara komedi salah satu stasiun televisi swasta.

 

Buka Siti Joss.... yuk

A post shared by Caisar is Back (@caisarisback) on

Tak hanya itu, Caisar juga terlihat berjoget heboh seperti dulu lagi. Sayangnya, keputusan Caisar untuk kembali ke dunia hiburan tidak mendapat dukungan dari sang istri, Indadari.

Melalui Instagram pribadinya, Indadari mengutarakan isi hatinya, berharap sang suami bisa kembali berhijrah. "In syaa Allah #kembaliberhijrah Doakan.. Doakan.. Doakan.. Satukan doa.. Yakinkan terkabul segera Doakan.." ungkap istri Caisar itu.

Indadari mengaku sangat rindu pada sosok Caisar saat berhijrah dan mengesampingkan urusan duniawi. "Jauh di mata dekat di doa.. Biar aku saja yg rindu... @caisar_abukipsmail," tambah Indadari.

Selasa (8/8/2017), Indadari bahkan terang-terangan mengungkapkan kesedihannya melihat Caisar kembali berjoget heboh di televisi. Seolah telah mengabaikan niat berhijrahnya.

 Indadari ungkap kesedihan melihat sang suami Caisar berjoget lagi di televisi.

Indadari sangat sedih lantaran Caisar memilih berjoget di televisi ketimbang pergi ke masjid dan mendalami agama seperti sebelumnya.

"Dulu sering banget ke sini sama Abu Kipsmail. Dia selalu salat di masjid bareng-bareng kajian di masjid ini. Tapi sekarang aku ke sini sendiri dan dia berjoget di sana," ujar Indadari saat tiba di Masjid Jami Darussalam, Cibubur, yang dulu sering ia kunjungi bersama sang suami.

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya