Liputan6.com, Jakarta - Selain jago akting dan memasak, Nicky Tirta rupanya punya satu keahlian lain, yaitu menulis. Nicky telah meluncurkan sebuah novel berjudul Cockburn Road.
Ditemui di kawasan Pondok Indah, Jumat (3/11/2017), pria berusia 34 tahun ini pun menceritakan proses kreatif di balik pembuatan novel tersebut.
Advertisement
Baca Juga
"Ini sebenarnya cerita imajinasi, cuma karakternya yang pernah gue kenal dalam hidup. Menulis hampir delapan tahun lalu. Akhir tahun lalu ngobrol sama penerbit, mereka tertarik banget sama ceritanya sampai dua bulan lalu akhirnya diterbitkan," kata Nicky Tirta.
Novel bergenre komedi romantis ini bercerita tentang perjalanan Juna mencari cinta sejatinya, Jessica, ke Australia.
"Ceritanya drama, cinta, komedi. Di sini menceritakan gimana orang memperjuangkan cintanya di jalan Cockburn Road. Di situ jalan ceritanya penuh konflik," kata Nicky Tirta.
Â
Sejak 7 Tahun Lalu
Sejak tujuh tahun silam, diakui Nicky Tirta, cerita tersebut sudah pernah ditawari untuk diangkat menjadi film. Namun, Nicky memutuskan untuk membuat novelnya terlebih dahulu dengan harapan agar penontonnya kelak mengetahui jalan ceritanya lewat novel.
"Tujuh tahun lalu pas ditulis di-save di komputer sempat ditawari dan ada beberapa yang tertarik (bikin filmnya). Waktu itu bentuknya cuma sinopsis dan premis cerita, dan belum pede buat diangkat jadi film. Memang punya niat mau dibikin buku dulu buat ngumpulin pembaca biar nanti penontonnya sudah ada yang tahu," kata Nicky Tirta lagi.
Akhirnya, saat ini ketika novel tersebut sudah rilis, bintang sinetron Ganteng-Ganteng Serigala ini pun mulai memikirkan konsep untuk diangkat ke layar lebar. Bahkan saat ini dirinya sudah mulai mempersiapkan skenario untuk film tersebut.
"Sekarang lagi proses penulisan skenario film, cuma ada beberapa penambahan yang sebelumnya enggak ada (di novel)," tutur Nicky Tirta.
Advertisement