Suami Oki Setiana Dewi Ingin Punya 7 Anak

Oki Setiana Dewi menegaskan akan kembali menambah momongan dalam beberapa tahun ke depan.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 25 Des 2017, 18:03 WIB
Diterbitkan 25 Des 2017, 18:03 WIB
Oki Setiana Dewi dan Ory Vitrio
Pasangan Oki Setiana Dewi dan Ory Vitrio saat membawa putra ketiga mereka, Ibrahim Muhammad Abdullah. (Surya Hadiansyah)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Sudah dikaruniai tiga anak, tidak membuat Oki Setiana Dewi dan suaminya puas. Keduanya menegaskan akan kembali menambah momongan dalam beberapa tahun ke depan.

 Oki Setiana Dewi dan Ory Vitrio bersama dua putrinya. (Instagram Oki Setiana Dewi/Diera Bachir)

Namun, sayangnya dikarenakan proses persalinan Oki Setiana Dewi melalui sesar, ada batas maksimal kalau Oki mau menambah keturunan lagi. Untungnya, di usia Oki saat ini dinding rahimnya masih terhitung baik.

"Jadi rencana menambah momongan, iya ada. InsyaAllah ada karena dokter mengatakan, tidak ada perlengketan, masih bagus. Tapi emang harus nunggu jeda beberapa tahun karena sesar ya. Syaratnya harus menunggu beberapa tahun," kata Oki Setiana Dewi di kawasan Bintaro, Jakarta Selatan, Senin (25/12/2017).

Hal tersebut dibenarkan sang suami. Tak tanggung-tanggung, sang suami mengatakan ingin memiliki tujuh anak, kalau memungkinkan.

"Kalau sesar itu kalau misalkan bisa empat, empat. Kalau misalkan (masih) bisa tujuh, ya tujuh," kata Ory Vitrio.

"Saya ingin mencetak generasi-generasi mujahiddin," sambung Ory Vitrio lagi.

 

Mengikuti Suami

Oki Setiana Dewi
Oki Setiana Dewi (Instagram)... Selengkapnya

Oki juga tidak membantah hal tersebut, kalau memang sejak awal dirinya bisa melahirkan normal tentu ia dan suami menginginkan keturunan sebanyak-banyaknya. Namun kembali lagi, proses melahirkan sesar tidak bisa membebaskan dirinya untuk bisa melahirkan sebanyak mungkin.

"Kalau normal penginnya sebanyak-banyaknya, tapi takdir Allah, qadarullah, Allah takdirkan sesar. Kita gimana dokter aja sih, kalau dokter bilang sudah selesai ya udah selesai. Kalau masih boleh nambah ya nambah, jadi tergantung pemeriksaan dokter lah. Kalau semuanya sehat ya kenapa enggak," tutup Oki Setiana Dewi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya