Jeon Tae Soo Meninggal Dunia, Ha Ji Won Batalkan Semua Kegiatan

Kepergian Jeon Tae Soo tentunya meninggalkan kepedihan mendalam bagi sang kakak, Ha Ji Won.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 22 Jan 2018, 11:33 WIB
Diterbitkan 22 Jan 2018, 11:33 WIB
Ha Ji Won
Kepergian Jeon Tae Soo tentunya meninggalkan kepedihan mendalam bagi sang kakak, Ha Ji Won.

Liputan6.com, Seoul - Baru reda pemberitaan mengenai meninggalnya Jonghyun SHINee, dunia hiburan Korea Selatan kembali disinggahi kabar duka. Aktor Jeon Tae Soo yang merupakan adik kandung aktris Ha Ji Won meninggal dunia pada Senin (22/1/2018).

Kabar ini telah dikonfirmasi secara resmi oleh agensi yang menaunginya, Haewadal Entertainment. Jeon Tae Soo meninggal setelah mengalami depresi berkepanjangan.

"Jeon Tae Soo meninggal dunia pada 21 Januari 2018 di usia 34 tahun. Sebelumnya dia sempat menjalani perawatan untuk menyembuhkan depresinya. Kondisinya sempat mengalami perkembangan, karena itu kami sempat berdiskusi untuk kelanjutan kariernya sebagai aktor," ujar perwakilan agensi seperti dilansir Soompi.

 

 

 

Aktor Berbakat

(Sumber: Koreaboo)

Kepergian Jeon Tae Soo tentunya meninggalkan kepedihan mendalam bagi keluarga yang ditinggalkan. Tak hanya keluarga, penggemar dan pencinta drama Korea juga sangat kehilangan bintang drama Sungkyunkwan Scandal ini.

"Sebab dia adalah aktor yang sangat berbakat. Jeon Tae Soo sangat menguasai bidangnya sebagai pelaku seni. Kami juga minta untuk menghentikan pemberitaan spekulatif mengenai kematiannya, termasuk meninggalkan komentar negatif," lanjutnya.

Pemakaman Secara Privat

(Koreaboo)

Setelah berdiskusi, pihak keluarga akhirnya memutuskan untuk mengadakan upacara pemakaman secara privat untuk Jeon Tae Soo. Hanya keluarga dan sahabat dekat saja yang diperbolehkan menghadiri pemakaman.

"Maka untuk memberi salam perpisahan kepada Jeon Tae Soo, kami dengan tulus meminta agar wartawan tidak hadir di pemakaman tersebut," imbau perwakilan agensi.

Ha Ji Won Batalkan Kegiatan

Ha Ji Won

Menyusul berita kematian ini, Ha Ji Won membatalkan semua jadwal kegiatannya sampai waktu yang belum ditentukan. Ia ingin berkumpul bersama keluarga dan mengantar kepergian sang adik tercinta.

Sementara itu, Ha Ji Won sendiri sebenarnya dijadwalkan menghadiri konferensi pers film Meanhunt pada hari ini, Senin (22/1/2018). Setelah itu, press screening rencananya diadakan pada 24 Januari 2018.

Para staf dari film Meanthut sendiri telah membenarkan bahwa Ha Ji Won membatalkan semua agendanya yang berkaitan dengan film tersebut untuk sementara waktu.

Jejak Karier

(via dramabeans.com)

Jeon Tae Soo adalah aktor yang membintangi sejumlah serial seperti Sungkyunkwan Scandal, All My Love, dan It’s Okay, dan Daddy’s Girl. Ia juga dikenal publik sebagai adik dari aktris top Korea Ha Ji Won.

Aktris Empress Ki ini beberapa kali mengunggah kedekatannya bersama adiknya tersebut di media sosial.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya