Liputan6.com, Jakarta - Penyanyi Ageng Kiwi tak menyangka lagu yang dinyanyikan sekaligus diciptakannya berjudul "Asik Asik Sert" disukai oleh pecinta musik dangdut.
Sejak Senin, 5 Februari 2018, lagu tersebut menjadi salah satu musik yang paling banyak diminta oleh pendengar radio. Alhasil, lagu tersebut diputar secara ekslusif di 70 radio di kawasan Bali, Sumatera dan Pulau Jawa.
Advertisement
Baca Juga
Memuaskan Penggemar
"Intinya sih kita memenuhi permintaan penggemar," ujar Ageng Kiwi saat ditemui di kawasan Cibubur, Selasa (6/2/2018).
Dari pendengar lagunya pula, Ageng Kiwi mendapat alasan menyoal permintaan lagu "Asik Asik Sert" yang selalu diputar di radio.
Advertisement
Menyatu
Menurut Ageng Kiwi, lagu tersebut menyatu dengan emosi pendengar di radio. Sehingga, mereka pun kerap meminta lagu itu diputar berulang-ulang.
"Liriknya aku bikin song meaning banget, tentang cinta. Pokoknya kesannya forever young banget. Apalagi secara musikal aku buat dengan beat menghentak; shuffle dance," Ageng Kiwi mengatakan.
Didukung Puluhan Artis
Tak hanya itu, kemampuan Ageng Kiwi menyanyikan lagu itu juga mengundang ketertarikan sejumlah selebritis untuk bergabung dalam pembuatan video klip. Tentu saja, tanpa dibayar alias gratis.
Mereka antara lain; Della Puspita, Eddie Karsito, Irma Rachim, Lia Emilia, Ely Sugigi, Abah Ukam, Bobby Bollywood, Putra Andrezcho, Radithya Jason, para model dari ‘Pemilihan Model Klip 2017’ (IR Management), dan puluhan artis lainnya.
Advertisement