Jennifer Aniston dan Brad Pitt Kembali Bersama, Angelina Jolie Nikah Lagi?

Kabar Jennifer Aniston dan Brad Pitt kembali bersama terus meluas, Angelina Jolie dilaporkan sudah tak peduli.

oleh Desika Pemita diperbarui 16 Mar 2018, 16:40 WIB
Diterbitkan 16 Mar 2018, 16:40 WIB
Angelina Jolie
Angelina Jolie (Instagram/angelinajolieofficial)

Liputan6.com, Los Angeles - Angelina Jolie memutuskan bercerai dari Brad Pitt. Laporan terbaru dari TMZ menyebutkan, gugatan Angelina Jolie terdaftar pada 15 September 2016.

Pernikahan Angelina Jolie dan Brad Pitt terjalin pada 2004 silam. Namun keduanya sudah berhubungan sejak 2010, hingga memiliki enam anak. Hingga saat ini, Angelina Jolie dan Brad Pitt tak mau mengungkapkan alasan perceraian.

Beberapa kali, Angelina Jolie dan Brad Pitt dikabarkan akan rujuk. Namun, Brad Pitt disebut enggan kembali bersama Angelina Jolie.

"Brad Pitt yakin dengan keputusannya, menerima dengan lapang gugatan cerai Angelina Jolie. Mereka tidak akan bersatu," sebut seorang sumber.

Kembali ke Pelukan Jennifer Aniston?

Aktor Brad Pitt dan Jennifer Aniston
Brad Pitt dan Jennifer Aniston (AFP PHOTO / Boris Horvat)

Tak lama, kabar terbaru menyebutkan, Brad Pitt kembali ke pelukan Jennifer Aniston, mantan istrinya. Saat mulai berhubungan dengan Angelina Jolie pada 2004, Brad Pitt masih berstatus suami Jennifer Aniston.

Apalagi, Jennifer Aniston juga baru mengumumkan perceraiannya dari Justin Theroux, awal 2018.

Tak Peduli

Angelina Jolie
Angelina Jolie (Instagram/angelinajolieofficial)

Angelina Jolie dikabarkan sempat kesal dengan kabar tersebut. Namun ia tak peduli lagi dengan isu yang muncul di sekitar Brad Pitt.

Akan Menikah?

Angelina Jolie
Angelina Jolie (Instagram/angelinajolieofficial)

Angelina Jolie dikabarkan telah menemukan pria yang mengisi kekosongan hatinya setelah Brad Pitt pergi. Edisi terbaru abloid Life & Style mewartakan, Angelina Jolie telah menjalin hubungan serius dengan pria misterius tersebut.

Lamaran

BAFTA Awards 2018-Angelina Jolie
Angelina Jolie (Photo by Vianney Le Caer/Invision/AP)

"Angie (panggilan Angelina Jolie) telah jatuh cinta dengan pria ini. Ia juga telah dilamar langsung," sebut seorang sumber, diwartakan GossipCop, Jumat (16/3/2018).

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya