5 Fakta Chef Harada, Koki Jenaka yang Jatuh Cinta dengan Indonesia

Chef Harada memulai kariernya sebagai juru masak di Jakarta pada 1980-an.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 19 Mar 2018, 20:03 WIB
Diterbitkan 19 Mar 2018, 20:03 WIB
Chef Harada
Chef Harada memulai kariernya sebagai juru masak di Jakarta pada 1980-an. [foto: instagram/ayummyy426]

Liputan6.com, Jakarta - Jam terbangnya di dunia hiburan memang belum lama. Namun sosok Chef Harada tidak kalah populer dari seleb koki lainnya seperti Chef Juna, Farah Quinn, atau Sisca Soewitomo.

Tapi, sudah beberapa waktu belakangan, tingkah kocak Chef Harada tak lagi menghiasi layar kaca. Koki asal Jepang itu diketahui jatuh sakit dan mendapat perawatan intensif di Rumah Sakit Puri Cinere.

Sayang, harapan keluarga untuk melihat Chef Harada sembuh harus pupus. Pria bernama asli Hiromitsu Harada itu menghembuskan napas terakhirnya pada Senin (19/3/2018) pukul 02.15 dini hari.

Lewat tulisan ini, Liputan6.com mencoba mengungkap beberapa fakta seputar Chef Harada yang belum banyak diketahui orang.

 

Simak video menarik di bawah ini:

 

1. Berkarier di Jakarta

Chef Harada
Chef Harada [foto: instagram/chef_harada]

Dikutip dari blog milik Ratna Paunisa, Chef Harada lahir di Aomori, Jepang dengan nama Hiromitsu Harada. 1987 silam, Chef Harada mulai berkarier sebagai koki di Jakarta.

Chef Harada kemudian mengikuti audisi dan memandu acara masak memasak Fun Cooking di salah satu stasiun televisi swasta. Dengan gayanya yang kocak, Harada mulai dikenal masyarakat luas terutama kalangan ibu-ibu.

 

2. Menikahi Wanita Indonesia

Chef Harada
Chef Harada [foto: instagram/chef_harada]

Chef Harada rupanya tidak hanya berkarier di Indonesia. Setahun setelahnya, Harada menikahi seorang wanita asli Tanah Air bernama Dewi Suciati. Dari pernikahan ini, keduanya pun dikaruniai seorang putri cantik bernama Ayumi Harada.

 

3. Memeluk Islam

Chef Harada
Chef Harada [foto: instagram/chef_harada]

Sering mendengar kumandan adzan, membuat Chef Harada jatuh hati. Sebelum menikah dengan Dewi, Chef Harada memutuskan menjadi mualaf. Ia pun langsung merubah namanya menjadi Muhammad Hiromitsu Harada.

 

4. Main Film

Chef Harada
Chef Harada [foto: instagram/ayummyy426]

Keahlian Chef Harada rupanya bukan hanya memasak. Pada 2016 lalu, ayah satu anak itu mendapat kesempatan untuk membintangi film Abdullah vs Takeshi bersama Kemal Palevi, Dion Wiyoko dan Nasya Marcella.

 

5. Punya Restoran Jepang

[Bintang] Chef Harada
(Instagaram/chef_harada)

Selain di layar kaca, Chef Harada juga mencoba peruntungan di bidang bisnis. Ia membuka sebuah restoran Jepang bernama Ajihara di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya