Agnez Mo Punya 70 Lagu untuk Album Barunya

Agnez Mo membutuhkan waktu yang cukup lama untuk mengeluarkan album X tersebut.

oleh Liputan6.com diperbarui 16 Mei 2018, 08:30 WIB
Diterbitkan 16 Mei 2018, 08:30 WIB
[Bintang] Agnez Mo
Agnez Mo (Foto: Bambang E. Ros/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta Sudah sejak lama Agnez Mo berkiprah di dunia internasional. Sampai akhirnya dirinya merilis single "Coke Bottle" dan membuktikan diri bisa melakukan debut internasionalnya. 

Kini, setelah sekian lama, Agnez Mo berencana mengeluarkan album perdana internasionalnya. Hingga saat ini, Agnez Mo mengaku jika dalam persiapan albumnya, sudah ada sekitar 70 lagu yang akan dijadikan sebagai bahan.

"Sebelum album ini keluar (album X), Saya sebenarnya sudah ada sekitar 70 lagu done, karena kita write with different people. Karena saya pengen tahu yang cocok sama saya siapa, itu prosesnya. Orang suka melihat ada 70 to 80 songs with different songwriters, pada akhirnya, 'oh gue cocok sama yang ini,' lama-lama circle-nya makin kecil, dan pada akhirnya ketemu sama tim yang sekarang sama saya," tutur Agnez Mo, saat ditemui di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (13/5/2018).

 

Masalah Internal

[Bintang] Agnez Mo
Agnez Mo (Foto: Bambang E. Ros/Bintang.com)

Hanya saja waktu lama yang dibutuhkan Agnez untuk merilis album X itu pun tak lepas dari masalah internal yang tidak bisa ia ungkapkan. Hanya saja masalah yang ada diakui pelantun "Long As I Get Paid: itu sebagai titik di mana ia ingin mengenal dirinya jauh lebih dalam lagi. 

"Tadinya udah mau keluar, tiba-tiba ada masalah internal yang pada akhirnya kita enggak bisa keluarin, tapi i couldn't really say that karena itu internal. Tapi itu hal yang membuat saya, i have work really hard for this. Lalu saya sangat mengecewakan fans saya pada saat itu, padahal produknya sudah jadi, tapi you know what? Itu malah jadi bikin saya semakin pengen mengenal diri saya," ia menjelaskan.

 

Formula Tepat

[Bintang] Agnez Mo
Warganet yang lihat penampilan seksi bintang sinetron Pernikahan Dini itu tertuju pada belahan dada yang terlihat jelas. Tidak sedikit yang menyayangkan sebagai orang timur. (Instagram/agnezmo)

Pada momen itu, Agnez Mo akhirnya sepakat untuk membawa musiknya ke jalur art, bukan komersil semata. Untuk itulah ia kemudian menunda untuk merilis albumnya sampai benar-benar menemukan formula yang tepat dan apa yang memang ia inginkan dari bermusik. 

"Maybe this is not the time waktu itu. Maybe that was not the time, saya enggak kecewa, saya langsung, the next day, i went to the studio. Saya nyanyi, saya kerja, and i wrote every feeling yang pada saat itu i found myself. This is what i want. Pada saat itu saya memutuskan bahwa i will choose my art, enggak cuma buat komersial," pungkasnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya