Ditinggal 50 Hari, Anak Acha Septriasa Bingung Lihat Bapaknya

Acha Septriasa ditinggal suami bekerja selama 50 hari.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 17 Mei 2018, 11:10 WIB
Diterbitkan 17 Mei 2018, 11:10 WIB
Acha Septriasa
Acha Septriasa ditinggal suami bekerja selama 50 hari. [foto: instagram/septriasaacha]

Liputan6.com, Sydney - Lebih dari satu bulan belakangan Acha Septriasa tidur hanya berdua dengan putrinya, Bridgia Kalina Kharisma. Pasalnya sang suami, Vicky Kharisma, harus pergi bekerja ke Hollywood, Los Angeles, Amerika Serikat.

Setelah 50 hari pergi, Rabu (16/5/2018) kemarin, Vicky Kharisma akhirnya kembali pulang ke Sydney, Australia. Tempat di mana dirinya dan Acha Septriasa kini menetap.

"Akhirnya, cintaku telah datang. Hari-hari sepiku berakhir dan hidup ini seperti sebuah lagu, oh yeah. #homesweethome hello papa 50 hari ga ketemu" ungkap Acha Septriasa menyambut kepulangan suaminya.

Vicky Kharisma pun sudah sangat rindu bertemu istri dan anaknya. Begitu tiba di bandara, suami Acha Septriasa itu langsung menghampiri dan menggendong Bridgia.

 

Bingung

Acha Septriasa
Anak Acha Septriasa bingung lihat bapaknya [foto: instagram/septriasaacha]

Namun, ekspresi wajah Bridgia saat bertemu ayahnya tidak terduga. Bayi delapan bulan itu tampak kebingungan melihat sosok pria di hadapannya.

"Brie bingung papanya pulang udah lama gak ngeliat papanya ya dek," ujar @astifitriani29.

"Ya ampun, Ayah ny senang bgt, anak ny bingung... Eheheh," sahut @nonairene.

 

Terharu

[Bintang] Acha Septriasa
Acha Septriasa dan Vicky Kharisma (Foto: instagram.com/septriasaacha)

Sesekali anak Acha Septriasa itu meraba wajah ayahnya. Tidak sedikit warganet yang ikut terharu melihat pertemuan kembali Vicky Kharisma dengan Bridgia.

"Campur aduk rasa nya liat nya,sweet banget,terharu,ikut bahagia," kata @nenkrhiesmawan.

"Happy sambil Terharuuuuu banget ini... Very touching moment mbak @septriasaacha," @ellianasusan menimpali.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya