Morgan Freeman Dituduh Melecehkan 8 Wanita

Delapan orang wanita menceritakan perlakuan tak menyenangkan dari Morgan Freeman.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 25 Mei 2018, 10:00 WIB
Diterbitkan 25 Mei 2018, 10:00 WIB
Aktor Senior Hollywood Morgan Freeman Raih Penghargaan Life Achievement
Delapan orang wanita menceritakan perlakuan tak menyenangkan dari Morgan Freeman. (Photo by Vince Bucci/Invision/AP)

Liputan6.com, Los Angeles - Dunia Hollywood baru saja dibuat geger. Aktor Morgan Freeman dituduh melakukan pelecehan seksual oleh delapan wanita, seperti dikabarkan CNN melalui LA Times, Kamis (24/5/2018).

Morgan Freeman yang kita kenal melalui film Bruce Almighty, Batman: The Dark Knight, hingga Now You See Me itu, diduga melakukan perbuatan tak layak tersebut selama promosi film serta di perusahaan produksinya, Revelations Entertainment.

Delapan wanita yang terdiri dari asisten produksi, reporter, mantan pegawai, dan yang lainnya, berbicara kepada CNN perihal perlakuan tak menyenangkan dari aktor yang sudah berusia 80 tahun itu.

Meskipun begitu, hanya satu yang mau disebutkan namanya, sementara sisanya enggan membeberkan jati diri mereka. Salah satunya menyebutkan bahwa Morgan Freeman sempat melemparkan pandangan genit, hingga memberi komentar yang menjurus ke arah seksual seperti tubuh dan pakaian.

Komentar Tak Layak

[Bintang] Morgan Freeman
Morgan Freeman. (DIA DIPASUPIL / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / AFP)

Salah seorang wanita mengaku sempat mendapat komentar tak layak saat sedang mengangkat roknya. Sementara seorang wanita lainnya yang terlibat dalam film bersama Morgan Freeman, mengatakan bahwa ia berkali-kali mendapatkan sentuhan yang tak diinginkan.

Kabar ini menjadi ramai di kalangan masyarakat dunia setelah berbagai media mengabarkannya. Alhasil, di media sosial pun banyak yang menghujat Morgan Freeman.

 

Tidak dengan Sengaja

Aktor Senior Hollywood Morgan Freeman Raih Penghargaan Life Achievement
Aktor senior Hollywood, Morgan Freeman. (Kevork Djansezian/Getty Images/AFP)

Melalui perwakilannya, Morgan Freeman pada Kamis pagi menyampaikan bahwa ia tidak akan pernah dengan sengaja menyinggung perasaan atau membuat orang lain merasa tidak nyaman.

"Saya minta maaf kepada siapa pun yang merasa tidak nyaman atau tidak dihargai - itu tidak pernah menjadi niat saya," ujarnya.

Aktor Hollywood yang Sukses

Aktor Senior Hollywood Morgan Freeman Raih Penghargaan Life Achievement
Rita Moreno (kiri) saat memberi penghargaan Life Achievement kepada aktor Morgan Freeman dalam Screen Actors Guild Awards di Shrine Auditorium & Expo Hall, Los Angeles (21/1). (Photo by Vince Bucci/Invision/AP)

Morgan Freeman merupakan salah satu aktor Hollywood yang sukses di sepanjang kariernya. Ia pernah mendapat Piala Oscar berkat sejumlah film yang dimainkannya sejak pertengahan 1960-an.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya