Disangka Jonatan Christie, Ini Sosok Joshua Suherman Sesungguhnya

Nama Joshua Suherman mendadak kembali populer gara-gara disangka pebulutangkis Jonatan Christie.

oleh Desika Pemita diperbarui 31 Agu 2018, 21:00 WIB
Diterbitkan 31 Agu 2018, 21:00 WIB
20161012- Joshua Suherman-Jakarta-Herman Zakharia
Nama Joshua Suherman mendadak kembali populer gara-gara disangka pebulutangkis Jonatan Christie. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Joshua Suherman mendadak kembali menjadi perbincangan publik. Nama panggilannya sebagai Jojo, membuatnya disangka sebagai pebulutangkis Jonatan Christie.

Bahkan, ucapan selamat karena berhasil meraih emas di Asian Games 2018 memenuhi akun media sosial miliknya.

Alih-alih kesal, Joshua justru menjawabnya dengan beberapa kalimat konyol. Cuitan penyanyi "Diobok-obok" itu akhirnya viral.

Lalu, seperti apa sosok Joshua Suherman sesungguhnya?

Penyanyi Cilik

[Bintang] Joshua Suherman
Joshua Suherman (Nurwahyunan/Bintang.com)

Joshua Suherman sudah lama tak berkarya di bidang musik. Padahal, ia memulai kariernya sebagai seorang penyanyi cilik.

Salah satu lagunya yang melegenda: "Diobok-obok". Dalam videoklip itu Joshua masih tampak menggemaskan.

Kini, Joshua kecil telah beranjak dewasa berusia 25 tahun. Ia sempat ingin mengulang sukses dengan lagu miliknya.

Gagal

[Bintang] Joshua Suherman
Joshua Suherman (Nurwahyunan/Bintang.com)

Joshua menyanyikan "Diobok-obok" dalam versi rock. Dengan alunan gitar yang menggelegar lagu anak-anak itu diubah menjadi versi remaja.

Lirik lagunya pun diganti. dari "Diobok-obok airnya diobok-obok" menjadi "diobok-obok cintaku diobok-obok"

Sayangnya, lagu tersebut gagal di pasaran. Warganet sempat mencibir, menyebutnya kurang ide.

Tak Peduli

[Bintang] Joshua Suherman
Joshua Suherman (Nurwahyunan/Bintang.com)

Joshua tak peduli dengan image artis cilik yang selalu membayanginya. Bintang sinetron Anak Ajaib itu juga mengaku tidak memiliki niatan untuk melepas atau bahkan mem-branding ulang dirinya agar dikenal.

Ia lebih memilih semuanya terjadi begitu saja. Termasuk membiarkan publik menilai dirinya.

"Enggak butuh branding (ulang). Aku dinilai orang gimana ya aku terima aja gitu. Enggak pernah direncanain branding, kalau memang kayak gitu (image artis cilik yang melekat), hak mereka. Aku enggak bisa apa-apa," aku Joshua Suherman.

Komika

[Bintang] Joshua Suherman
Joshua Suherman(Nurwahyunan/Bintang.com)

Joshua pun akhirnya kembali sebagai komika. Ia beberapa kali manggung menunjukkan kebolehannya dengan berbagai lelucon.

Ia pun sempat dikenal sebagai salah satu artis yang banting setir menjadi komika.

Beberapa lelucon Joshua disebut-sebut segar. Akhirnya, membuat Joshua sempat viral.

Dianggap Hina Agama

Joshua Suherman
Joshua Suherman (Zulfa Ayu Sundari/Liputan6.com)

Sayangnya, awal 2018, Joshua Suherman tersandung masalah. Pelantun "Diobok-obok" ini membawa-bawa agama dalam lawakannya.

Video tersebut menjadi viral di media sosial. Joshua Suherman pun dilaporkan ke Mabes Polres dengan tuduhan melecehkan umat Islam dalam acara Stand Up Comedy.

"Pelecehan agama yang dilakukan Joshua Suherman melalui media televisi, yaitu Stand Up Comedy, di mana beliau menyatakan bahwa agama Islam adalah merupakan salah satu yang sulit untuk dikalahkan, yaitu mayoritas-mayoritas," terang Rahmat Imran sebagai juru bicara, seperti dilansir Fokus Indosiar.

Usaha

[Bintang] Joshua Suherman
Joshua Suherman (Nurwahyunan/bintang.com)

Saat ini, Joshua Suherman masih aktif di beberapa acara di panggung entertainment Tanah Air. Joshua Suherman tetap berusaha profesional dengan menjalani setiap pekerjaannya secara maksimal.

Ia pun melakukan semua kegiatannya dengan bahagia dan bersyukur. Jadi, membuatnya bisa menjalankan semuanya dengan baik.

"Aku lakuin yang aku bisa, terbaik, sudah itu aja. Tiap kali ada kesempatan dari orang, aku ambil dan lakuin terbaik, sebisa aku. Kalau jelek ya berarti itu sudah yang terbaik dari aku," tutup Joshua Suherman.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya