Dialog Dini Hari dan Scaller Kolaborasi Tanpa Persiapan di Soundrenaline 2018

Dua band yang melakukan kolaborasi di Soundrenaline 2018 ini berasal dari dua akar berbeda.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 08 Sep 2018, 20:00 WIB
Diterbitkan 08 Sep 2018, 20:00 WIB
Kolaborasi Dialog Dini Hari dan Scaller di Soundrenaline 2018
Kolaborasi Dialog Dini Hari dan Scaller di Soundrenaline 2018. (Surya Hadiansyah)... Selengkapnya

Liputan6.com, Bali - Dialog Dini Hari dan Scaller di Soundrenaline 2018, menjadi penampilan yang cukup ditunggu-tunggu oleh para penikmat musik. Keduanya tampil di Soundrenaline 2018 hari pertama yang digelar di Garuda Wisnu Kencana, Bali, pada Sabtu (8/9/2018) malam.

Pasalnya, dua band yang melakukan kolaborasi di Soundrenaline 2018 ini berasal dari dua akar berbeda. Dialog Dini Hari dengan folks-nya, berpadu dengan irama rock ala Scaller.

"Kami mikir awalnya kalau mau kolaborasi sama siapa ya, kalo folk lagi kan biasa. Kenapa kita enggak coba yang lebih nakal, jadi biar orang enggak tahu ekspektasinya seperti apa. Dan kebetulan aku juga fans dari mereka (Scaller), makanya saat dengerin, aku pikir kayaknya kita harus nyoba bareng mereka," kata vokalis Dialog Dini Hari saat berbincang bersama rekan media sebelum aksi panggungnya di Soundrenaline 2018.

"Ya kita ingin mencoba untuk menabrakkan genre itu sendiri dan setelah brainstroming, kita makin excited," timpal Stella, vokalis Scaller.

Tidak Memiliki Waktu

Dialog Dini Hari
Dialog Dini Hari (istimewa)... Selengkapnya

Tak hanya itu, rupanya ada cerita menarik di balik kolaborasi yang mereka sajikan di Soundrenaline 2018. Dialog Dini Hari dan Scaller mengaku tidak memiliki waktu yang cukup panjang untuk mempersiapkan kolaborasi mereka.

"Ya waktunya sedikit sih, karena saya juga baru habis tur dengan band satunya. Bahkan latihan pertama aku nggak bisa hadir karena pesawat delay. Ya dua minggulah," ujar vokalis Dialog Dini Hari.

[Bintang] SCALLER
SCALLER (via lepaskendaly.com)... Selengkapnya

Efek Rumah Kaca

Efek Rumah Kaca (Instagram/ sebelahmata_erk)
Efek Rumah Kaca (Instagram/ sebelahmata_erk)... Selengkapnya

Dialog Dini Hari dan Scaller tampil di Slim Refined Stage pada pukul 18.30 WITA. Selain Dialog Dini Hari dan Scaller, hadir pula kolaborasi lain yang tak kalah luar biasa, yaitu Efek Rumah Kaca yang berkolaborasi secara visual dengan karya seni rupa dari ‘cult icon’ Yogyakarta, Eko Nugroho.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya