JK Rowling Terinspirasi Makhluk Mitologi Indonesia Saat Ciptakan Karakter Nagini

Karakter Nagini yang hadir dalam serial Harry Potter dan film Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald diangkat dari mitologi Tanah Air.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 27 Sep 2018, 11:40 WIB
Diterbitkan 27 Sep 2018, 11:40 WIB
[Bintang] J.K Rowling
Karakter Nagini yang hadir dalam serial Harry Potter dan film Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald, diangkat dari mitologi Tanah Air. (BEN STANSALL / AFP)

Liputan6.com, Los Angeles - Sosok Nagini dalam kisah Harry Potter, yang selama ini misterius, terungkap sudah dalam trailer Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald yang dirilis Warner Bros pada Rabu (26/9/2018) kemarin.

Dalam video singkat ini, terungkap sosok asli Nagini. Bila sebelumnya ia digambarkan sebagai sosok buas dan misterius, ternyata aslinya ia adalah seorang wanita.

Dalam film ini, sosok Nagini diperankan oleh seorang aktris asal Korea Selatan, Claudia Kim. Ternyata, banyak penggemar yang protes atas terpilihnya Claudia Kim untuk memerankan Nagini. 

Salah satunya datang dari pemilik akun @J_A_Moulton, yang menyayangkan representasi seorang wanita Asia dalam jagat sihir yang menurut dia dilakukan dengan cara kurang baik. 

"Dengar Joanne (nama asli JK Rowling), kamu memang tidak menampilkan representasi yang cukup saat menulis bukunya. Tapi tiba-tiba membuat sosok Nagini diperankan oleh wanita Korea, menurutku itu sampah. Representasi yang ditambahkan belakangan sekadar untuk terlihat melek (atas kondisi sosial), bukan representasi yang bagus," tuturnya. 

Hal ini lantas dijawab oleh JK Rowling, dengan menyertakan inspirasi di balik tokoh Nagini, yang ternyata berasal dari hewan mitologi di Indonesia. 

Naga Indonesia

Sosok Nagini yang diperankan Claudia Kim di  Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald (YouTube/ Warner Bros)
Sosok Nagini yang diperankan Claudia Kim di Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald (YouTube/ Warner Bros)

"Naga dikenal sebagai sesosok makhluk mirip ular yang berasal dari kisah mitos Indonesia, yang kemudian menjadi asal muasal nama 'Nagini'," tuturnya.

Ia bahkan menjelaskan lebih lanjut mengenai mitologi naga yang beredar di Tanah Air, berikut informasi mengenai Indonesia.

"Naga sendiri sering kali digambarkan sebagai makhluk bersayap, memiliki tubuh setengah manusia, sampai setengah ular. Indonesia memiliki ratusan suku budaya, meliputi suku Jawa, Cina, dan Betawi," tulis dia. 

Sosok Rapuh

Sosok Nagini yang diperankan Claudia Kim di  Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald (Warner Bros)
Sosok Nagini yang diperankan Claudia Kim di Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald (Warner Bros)

Sebelumnya, Claudia Kim sempat menjelaskan sosok Nagini dalam Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald. Ia mengatakan akan ada sisi lain dari Nagini yang diungkap dalam film ini. 

"Di film ini, dia digambarkan sangat rapuh. Dia adalah seorang wanita yang ingin tetap hidup sebagai manusia. Aku rasa itu akan terasa kontras sekali dengan karakternya selama ini," ujar Claudia Kim, seperti dilansir dari Cinema Blend. (Dhefa Mauren Roos Mary/Kapanlagi.com)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya