Main Film Action, Raline Shah Tak Pakai Pemeran Pengganti

Raline Shah akhirnya bermain dalam sebuah film aksi.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 11 Apr 2019, 18:40 WIB
Diterbitkan 11 Apr 2019, 18:40 WIB
Raline Shah
Police Evo, film laga pertama Raline Shah. (Screenplay Films/Astro Shaw/SCM/Blackflag)

Liputan6.com, Jakarta - Raline Shah akhirnya bermain dalam sebuah film aksi. Raline Shah berperan menjadi seorang polisi wanita bernama Rian dalam film Police Evo produksi Screenplay Films bekerja sama dengan produser Malaysia.

Bermain dalam adegan aksi laga, Raline Shah tanpa menggunakan pemeran pengganti. Ia menjalani semua adegannya seorang diri.

Hal itu disampaikannya saat menggelar press junket film Police Evo di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (10/4/2019).

"Ini film aksi pertama saya. Saya dituntut lakukan semua sendiri," kata Raline dalan jumpa pers film Police Evo di CGV FX Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (10/4/2019).

 

Babak Belur

[Fimela] Raline Shah
Raline Shah

Karena hal tersebut pula, Raline Shah sampai-sampai menderita beberapa luka di tubuhnya."Babak belurnya banyak sekali biru-biru dan luka, karena banyak lompatannya. Kita pakai ledakan yang benar," aku Raline.

Kendati demikian, Raline Shah mengaku tetap menikmati perannya di film tersebut. Tentunya dengan usaha yang lebih besar.

 

Tayang 18 April 2019

Police Evo
Police Evo, film laga pertama Raline Shah. (Screenplay Films/Astro Shaw/SCM/Blackflag)

"Menyenangkan prosesnya, tapi perjuangan bisanya lumayan frustasi sama diri sendiri, memang kelihatan mudah tapi meraih hasil mudahnya sangat susah," lanjut Raline Shah.

Selain Raline Shah, Police Evo juga dibintangi oleh Tanta Ginting, Mike Lucock, Shaheizy Sam, Zizan Razak dan aktor kharismatik Malaysia, Hasnul Rahmat. Film yang disutradarai oleh Joel Soeh dan Andre Chew ini akan tayang di Indonesia pada 18 April 2019 mendatang.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya