Diserang Jihan Fahira, Andre Taulany: Tidak Masalah

Andre Taulany menghadapi masalah sensitif.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 09 Mei 2019, 07:00 WIB
Diterbitkan 09 Mei 2019, 07:00 WIB
Andre Taulany Minta Maaf ke Masyarakat Usai Dianggap Menghina Nabi
Andre Taulany menghadapi masalah sensitif. (merdeka.com/Imam Buhori)

Liputan6.com, Jakarta - Andre Taulany menghadapi masalah sensitif. Mantan vokalis Stinky diduga menghina Nabi Muhammad dalam program acara yang dibawakannya pada dua tahun yang lalu.

Kala itu, Andre Taulany menjadikan aroma tubuh sang Nabi sebagai candaan. Hal ini pun menuai kecaman dari berbagai lapisan masyarakat termasuk artis Jihan Fahira.

Di akun Twitternya, Jihan Fahira meluapkan kekesalannya atas tindakan Andre Taulany. Dalam sebuah kesempatan, Andre menanggapi hal tersebut.

"Tidak apa-apa. Saya sangat menghargai apa yang dilakukan oleh Jihan. Dia sahabat saya juga secara tidak langsung juga sudah mengingatkan saya. Saya tidak ada masalah, saya terima semuanya," ujar Andre Taulany di kantor PBNU, Senen, Jakarta Pusat, Rabu (8/5/2019).

 

Berterima Kasih

[Bintang] Andre Taulany
Andre Taulany (Foto: Wimbarsana/Bintang.com)

Ia menanggapi tindakan Jihan Fahira dengan sangat positif. Andre Taulany pun berterima kasih karena sudah dinasihati ketika dirinya melakukan kesalahan.

"Dan saya malah berterima kasih kepada Jihan yang secara tidak langsung mengingatkan saya juga. Artinya enggak ada masalah," papar ayah tiga orang anak tersebut.

 

Minta Maaf pada Umat Islam

[Bintang] Andre Taulany
Andre Taulany. (Instagram/andreastaulany)

Sementara itu, setelah menyambangi kantor Majelis Ulama Indonesia, Andre Taulany singgah ke PBNU pada Rabu (8/5/2019) sore. Kedatangannya adalah untuk menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh umat Islam di Indonesia.

Kehadiran Andre Taulany pun diterima dengan baik oleh Said Aqil selaku Ketua Umum PBNU dan Helmy Faishal Zaini selaku Sekjen PBNU. Helmy berharap agar masyarakat Indonesia memaafkan kekhilafan Andre Taulany.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya