Liputan6.com, Jakarta - Belakangan ini viral kisah mahasiswa lulusan Universitas Indonesia yang keberatan dengan penawaran gaji Rp 8 juta untuk fresh graduate. Terkait hal ini, Dian Sastrowardoyo sebagai sesama alumni UI ikut berkomentar.
Ia mengungkap gaji pertama yang didapat saat masih berstatus sebagai lulusan baru. Saat itu Dian sempat bekerja di salah satu perusahaan.Â
"Zamannya gw ngantor fresh graduate dulu, gw gaji pertama di bawah 8 juta. Tapi itu dulu ya tahun 2008. 11 tahun yang lalu," kata Dian Sastrowardoyo melalui Instagram Stories, Kamis (25/7/2019).
Advertisement
Meski tak mendapat gaji yang besar, Dian Sastrowardoyo tetap bersyukur. Sebab pengalaman dan ilmu yang didapat dari pekerjaannya tak bisa diukur dengan materi.
Baca Juga
Kesempatan Belajar
"Tapi asli, kesempatan belajar itu gak bisa divaluasi dengan nilai uang. Karena yang ngerasain elo sendiri. Dude, zaman lagi susah. Dapet kerjaan aja sudah alhamdulillah," sambung Dian Sastrowardoyo.
"People are getting laid of everyday now. Enggak ngaruh loe lulusan mana. Gue juga #LulusanUI tapi biasa aja kalee," ia menandaskan.
Advertisement