Liputan6.com, Jakarta - Melody Prima sempat menuai kritikan pedas setelah ia menunjukkan rasa tidak simpati terhadap aksi demonstrasi mahasiswa di depan Gedung DPR RI pada Selasa (24/9/2019) lalu.
Ungkapan tersebut dituangkan oleh Melody Prima melalui Instagram Stories yang hanya muncul beberapa saat. Sempat mengunci kolom komentar di beberapa unggahannya, kini Melody telah mengunci akun Instagram-nya sendiri.
Advertisement
Baca Juga
Menurut pantauan Showbiz Liputan6.com, Kamis (26/9/2019), akun Instagram Melody Prima kini sudah dikunci dari para penjelajah internet yang belum menjadi follower-nya.
Alhasil, unggahan Melody Prima pun tak bisa dilihat oleh publik secara terbuka. Beberapa warganet lantas mengutarakan tindakan Melody ini melalui komentar di unggahan akun lain.
Kata Warganet
Melalui akun Instagram @insertlive yang mengunggah kabar Melody Prima, warganet menyampaikan perihal dikuncinya akun Melody Prima.
"Langsung dgembok makkkk.. untung dah komen..," ujar seorang warganet.
"Sdah di private," kata warganet yang lain.
"Ig nya di gembok ah males takut di demo kali wkwwk," kata yang lainnya.
Advertisement