Kolaborasi Hanny Zeng dan Cynthia Wijaya untuk Cyncyn dan Kenny Bag

Hanny Zeng menganggap Cynthia Wijaya sebagai wanita yang tangguh.

oleh Aditia Saputra diperbarui 18 Des 2019, 07:00 WIB
Diterbitkan 18 Des 2019, 07:00 WIB
Cynthia Wijaya
Hanny Zeng dan Cynthia Wijaya kolaborasi membuat produk Jims Honey... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Ketangguhan Cynthia Wijaya, istri kembaran Ifan Seventeen, Riedhan Fajarsyah yang berhasil selamat dari tsunami Selat Sunda tahun lalu, membuat label fashion Jims Honey mempercayakan sebuah tas terbaru produksi mereka.

Sosok Cynthia Wijaya dinilai sebagai wanita yang kuat dan tangguh. Alasan itulah yang membuat Jims Honey mempercayakan Cynthia untuk kolaborasi dan menghasilakan produk terbaru mereka yang diberi nama Cyncyn dan Kenny Bag.

Dari sisi desain, Cyncyn Bag sebagai sebuah tas yang dilekatkan dengan perempuan terlihat cukup unik. Tidak seperti tas wanita pada umumnya, bentuknya bulat, layaknya tabung. Namun, terlihat kokoh dengan balutan bahan halus dan berkualitas.

"Kita kenalan empat bulan lalu, di bulan ketiga kita sepakat bikin rancangan tas ini. Chemistry kita kuat, dan aku melihatnya dia sebagai sosok yang tangguh pasca bencana tsunami lalu. Dan keluarlah ide yang menggambarkan sosok wanita Indonesia yang aktif, kuat dan enerjik," ujar Hanny Zeng, owner brand Jims Honey di sela-sela peluncuran Cyncyn dan Kenny Bag di Element Apartement Kuningan, Jakarta, baru-baru ini.

 

Desain

Cynthia Wijaya
Hanny Zeng dan Cynthia Wijaya kolaborasi membuat produk Jims Honey... Selengkapnya

Tak hanya Cyncyn Bag saja, Hanny juga mendesain tas lainnya, yakni Kenny Bag. Jika Cyncyn Bag berbentuk bulat, Kenny Bag berbentuk kotak yang inspirasi awalnya didapat dari hal yang sama.

Walau terlihat kokoh dan mewah, kedua model tas yang tersedia enam warna ini dapat diperoleh konsumen dengan harga yang terjangkau, yakni Rp300 ribu saja.

"Khusus di hari peluncuran kita diskon 50 persen, dan apa hasilnya? Dapat respon bagus dan langsung habis terjual 10 ribu tas hanya dalam waktu kurang dua jam," ungkap Hanny.

 

 

Kenal

Cynthia Wijaya
Hanny Zeng dan Cynthia Wijaya kolaborasi membuat produk Jims Honey... Selengkapnya

Cynthia Wijaya sendiri mengaku mengenal lama produk-produk Jims Honey. Namun awalnya ia menyangka ini brand luar negeri.

"Tapi ternyata saat aku kenal ownernya, orang Indonesia, masih muda lagi. Nggak nyangka juga awalnya," ucap Cynthia.

Ia pun mengaku bangga bisa bekerja sama dengan label fashion asal Indonesia ini.

"Desain tasnya unik dan bagus, tidak kalah dengan brand luar yang mahal. Semua kalangan bisa pakai juga," ujar Cynthia.

 

Brand Lokal

Cynthia Wijaya
Hanny Zeng dan Cynthia Wijaya kolaborasi membuat produk Jims Honey... Selengkapnya

Untuk diketahui, Jims Honey sebagai brand lokal fashion online di Indonesia yang menyediakan fashion item terbaru untuk kebutuhan fashion pria dan wanita, mulai tas, dompet, hingga jam tangan ini sebelumnya berkolaborasi dengan Okie Agustina lewat tas Aurora Bag.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya