Intip 14 Potret Rumah Ratna Galih yang Mewah dengan Ruang Fitnes

Kediaman Ratna Galih memiliki berbagai fasilitas mewah, salah satunya kolam renang.

Liputan6.com, Jakarta - Aktris Ratna Galih selama ini tinggal di sebuah rumah mewah yang terbilang luas. Kediaman Ratna ini memiliki berbagai fasilitas mewah, salah satunya kolam renang.

Mengintip saluran YouTube Ratna Galih, terdapat sebuah video unggahannya yang memamerkan seluruh sudut rumah mulai dari luar hingga ke bagian dalam.

Dalam video berjudul "Welcome to My Home" itu, tampak bahwa rumah Ratna Galih tergolong luas karena ia tak memberi sekat di setiap ruangan. Alhasil, anak-anaknya pun bisa bermain dengan leluasa.

Seperti Apa?

Lantas, seperti apakah tampilan rumah Ratna Galih yang luas dan mewah? Yuk ikuti deretan potretnya berikut ini.

 

1. Bagian Depan

Bagian depan rumah Ratna Galih terdapat tangga dengan desain yang tampak elegan.

2. Taman

Taman di rumah Ratna Galih terbilang luas. Tampak juga tanaman dalam jumlah banyak yang membuatnya asri.

3. Ruang Tamu

Ruang tamu di rumah Ratna Galih memiliki desain yang membuatnya tampak elegan.

4. Kamar Tamu

Rumah mewah ini juga memiliki kamar tamu di lantai bawah. Tampak warna abu-abu mendominasi kamar ini.

5. Kamar Pribadi

Kamar pribadi Ratna Galih dan suami didominasi warna abu-abu dan putih. Desainnya pun membuatnya tampak nyaman.

6. Kamar Mandi

Di dalam kamar Ratna dan suami terdapat sebuah kamar mandi dengan bathtub.

7. Ruang Makan

Ruang makan di rumah Ratna Galih juga tampak elegan dan nyaman berkat desain meja dan kursi yang dipilih.

8. Dapur

Warna putih tampak dominan di bagian dapur rumah Ratna Galih.

9. Kolam Renang

Mengintip halaman belakang rumah Ratna Galih, Terdapat sebuah kolam renang dengan ukuran cukup luas.

10. Ruang Belajar

Menuju lantai atas, Ratna dan suami membangun sebuah ruang belajar untuk anak-anak mereka.

11. Kamar Tamu Lantai Atas

Selain di lantai bawah, lantai atas rumah Ratna Galih pun memiliki sebuah kamar tamu.

12. Ruang Fitnes

Salah satu fasilitas mewah yang juga dimiliki Ratna Galih adalah ruang fitnes dengan beberapa peralatannya.

 

13. Kamar Anak

Kamar anak-anak Ratna Galih terbilang luas dengan sejumlah barang di dalamnya.

14. Ruang Keluarga

Di lantai atas rumah Ratna Galih terdapat satu ruang keluarga berisi sofa dan serta satu unit televisi.

EnamPlus